[SALAH] Indonesia akan di Banned Di AFC Selanjutnya Karena Terindikasi Suap Wasit

Hasil periksa fakta Amanda Rahma

Faktanya, video yang menyatakan bahwa Indonesia di Banned oleh AFC di pertandingan selanjutnya tidaklah benar. Video tersebut merupakan tayangan stasiun televisi Vietnam yang memberitakan tentang kemenangan Indonesia melawan Korea Selatan pada pertandingan AFC U23 kemarin. Selain itu, Indonesia sudah dipastikan masuk pot 2 drawing kualifikasi Piala Asia 2026.

Simak penelusurannya

====
[KATEGORI] Konten menyesatkan

====
[SUMBER] Tiktok
https://web.archive.org/web/20240505043336/https://www.tiktok.com/@lu.ytim.sat/video/7362426165837040901?_t=8m4VTh24Qkc&_r=1

====
[NARASI]
Mantan Wasit Liga 1 John Evans terindikasi disuap PSSI. Indonesia kemungkinan akan dibaned di AFC U23 Edisi selanjutnya.
Kasian pemain naturalisasi reputasinya tercoreng.

====
[PENJELASAN]
Sebuah video beredar di Tiktok menyatakan bahwa Indonesia akan di baned di AFC U23 edisi selanjutya karena terindikasi menyuap wasit. Dalam video ini ditampilkan cuplikan pertandingan Indonesia pada saat melawan Korea Selatan beberapa waktu lalu.

Setelah ditelusuri, ternyata klaim video tersebut tidak benar. Pemeriksa fakta mencoba mencari video asli tersebut dengan Google lens dan menemukan bahwa video tersebut merupakan cuplikan dari stasiun televisi VTV Vietnam. Video ini juga diunggah dikanal Youtube VTV The Thao pada 26 April 2024. Setelah diterjemahkan, tayangan televisi ini hanya menceritakan bagaimana Indonesia bisa memenangkan pertandingan melawan Korea di AFC U23 dengan laga penalti. Dalam video ini reporter juga menyebutkan bahwa Indonesia adalah perwakilan dari Asia Tenggara di semifinal AFC U23 serta tidak ada informasi valid yang memberitakan tentang kabar wasit Shaun Evans yang disuap PSSI.

Sementara itu , dilansir dari laman Pikiran Rakyat Jateng Indonesia sudah dipastikan masuk Pot 2 drawing kualifikasi Piala Asia U23 yang akan dilaksanakan di Arab Saudi tahun 2026 mendatang. Dengan demikian, dapat disimpulkan bahwa kabar Indonesia akan di baned di AFC U23 selanjutnya tidaklah benar.

====
[REFERENSI]
https://youtu.be/dUwoOmuBx5Y?si=4dgUjkACyTsnbSSB

https://jateng.pikiran-rakyat.com/olahraga/pr-3738048920/top-indonesia-masuk-pot-2-drawing-kualifikasi-piala-asia-u-23-arab-saudi-2026-terhindar-dari-vietnam-dan-qata