[SALAH] Megawati Tunjuk Jokowi Jadi Ketua Umum PDIP Menggantikannya

Hasil periksa fakta Mochamad Marcell

Faktanya hingga saat ini Megawati masih menjadi Ketua Umum PDI Perjuangan yang sah sebagaimana yang ditampilkan pada lama resminya. Tidak ada sumber valid yang membenarkan klaim tersebut. Selengkapnya pada bagian penjelasan.

= = =

Kategori: Konten yang Menyesatkan

= = =

Sumber: Facebook

https://ghostarchive.org/archive/yPnpm

= = =

Narasi:

“BUK4N GANJAR ATAU PUAN – MEGAWATI TUNJUK JOKOWI JADI KETUM PDIP -!”

= = =

Penjelasan:

Beredar sebuah video dengan judul yang mengklaim bahwa Megawati menunjuk Jokowi jadi Ketua Umum PDI Perjuangan, bukan Puan ataupun Ganjar.

Setelah ditelusuri klaim tersebut salah, faktanya Megawati masih menjadi Ketua Umum PDI Perjuangan yang sah seperti yang ditampilkan dalam laman resmi PDI Perjuangan. Dilansir dari Kompas.com, narator dalam video tersebut hanya membacakan artikel berjudul “Mungkinkah Jokowi Jadi Ketua Umum PDI-P?” yang dipublikasi oleh Kompas pada 4 April 2017. Artikel tersebut tidak membahas penunjukan Jokowi menjadi Ketua Umum PDI Perjuangan, hanya membahas kemungkinan Jokowi menjadi Ketua Umum partai berlambang banteng tersebut.

Dengan demikian, Megawati tunjuk Jokowi jadi Ketua Umum PDIP menggantikannya adalah tidak benar dengan kategori Konten yang Menyesatkan.

= = =

Referensi:

https://www.pdiperjuangan.id/struktur-dpp

https://www.kompas.com/cekfakta/read/2023/06/14/100342682/hoaks-megawati-tunjuk-jokowi-sebagai-ketua-umum-pdi-p?page=all#page2

https://nasional.kompas.com/read/2017/04/04/08454351/mungkinkah.jokowi.jadi.ketua.umum.pdi-p

===