[SALAH] Gempa Magnitude 10.4 Hancurkan Maluku

Hasil periksa fakta Pandan Wangi Sukma Listyono Putri

Video dengan klaim terjadinya gempa di Maluku berkekuatan M 10.4 hingga meruntuhkan kota Maluku merupakan konten dengan kategori koneksi yang salah dikarenakan judul dan keterangan tidak sesuai dengan isi konten yang disampaikan.

=========

[KATEGORI]

Koneksi yang Salah

========

[NARASI]

“Baru Saja Gempa Magnitude 10.4 Runtuhkan Kota Maluku Hingga Runtuh Hitungan Detik”

Sumber: Youtube

https://archive.cob.web.id/archive/1676994680.590968/singlefile.html

==========

[PENJELASAN]

Pada 19 Februari 2023 sebuah chanel youtube dengan nama CCTV Bencana (https://www.youtube.com/@Cctvbencana12) mengunggah sebuah video dengan klaim bahwa telah terjadi gempa bumi yang mengguncang Maluku kekuatan magnitude 10.4 hingga berakibat pada runtuhnya kota Maluku dalam hitungan detik.

Setelah dilakukan penelusuran lebih lanjut, video-video yang ditampilkan di dalam video berdurasi kurang lebih 8 menit tersebut bukanlah video asli dari kejadian gempa bumi di Maluku melainkan potongan video dari bencana gempa bumi yang terjadi di kawasan lain. Contohnya saja seperti potongan video singkat yang diunggah oleh akun @fatmasahin (https://twitter.com/FatmaSahin) pada 12 Februari 2023 yang sebetulnya berisikan footage bencana gempa bumi yang melanda Turki pada Februari 2023 lalu sehingga tidak memiliki korelasi dengan klaim yang disebutkan pada judul.

Tak hanya itu, narasi yang disampaikan oleh pengunggah video pun juga tidak menunjukkan korelasi dengn klaim yang disampaikan pada judul video. Pengunggah justru menyampaikan peristiwa gempa Maluku dengan parameter kekuatan M 6.4. Dikutip dari liputan6.com gempa tersebut tidaklah berpotensi tsunami serta hingga kini tidak terdapat laporan kerusakan akibat gempa tersebut. Sehingga, berita mengenai terjadinya gempa berkekuatan M 10.4 di Maluku tidak benar adanya.

==========

[REFERENSI]

[1] https://twitter.com/FatmaSahin/status/1624482762328621059?s=20

[2] https://www.liputan6.com/regional/read/5210107/gempa-magnitudo-66-guncang-maluku-tenggara-pusat-gempa-di-laut