Hasil periksa fakta Arief Putra Ramadhan.
Hoaks lama beredar kembali. Merry menyampaikan bahwa video aslinya dibuat untuk menyebarkan optimisme terhadap Indonesia. Namun sengaja dipotong untuk menggiring opini.
Selengkapnya di bagian PENJELASAN dan REFERENSI.
==========
Kategori: Konten yang dimanipulasi
Beredar sebuah video oleh akun Twitter @siregar_najeges yang memperlihatkan seorang motivator, Merry Riana, menyatakan Indonesia akan bubar. Dalam video itu ditampakkan bahwa Merry menyatakan Indonesia tidak ada harapan dan menyatakan “Damai Indonesiaku” tidak akan terwujud. Video tersebut ramai diperbincangkan karena muncul setelah putusan MK menjelang pengumuman penetapan capres dan cawapres Indonesia.
Sumber: Twitter https://turnbackhoax.id/wp-content/uploads/2024/04/Merry.pdf Arsip
==========
PENJELASAN:
Berdasarkan hasil penelusuran dengan menggunakan kata kunci “Merry Riana – Indonesia akan bubar”, ditemukan artikel yang mengangkat informasi serupa pada laman Turnbackhoax.id.
Video tersebut merupakan hoaks lama yang beredar kembali. Awal beredar video motivator, Merry Riana, muncul pada tahun 2019. Merry pun sudah memberikan klarifikasinya terkait video suntingan yang beredar. Melalui akun Instagramnya, yakni @merryriana, Merry menyampaikan bahwa video aslinya dibuat untuk menyebarkan optimisme terhadap Indonesia.
Ia menyayangkan, ada beberapa pihak yang tidak bertanggung jawab mengedit dan memotong video tersebut hingga tersisa di bagian awalnya dan sangat negatif. Merry pun mengimbau, untuk menyebarkan video klarifikasi yang dibuatnya kepada orang lain dan mengajak orang-orang untuk menonton video yang lengkap agar tidak terjadi kesalah pahaman.
“Video editan itu disebar di Facebook, Whatsapp Grup, dan media sosial lainnya. Ini tidak benar! Sama Sekali tidak benar!,” tegas Merry.
Dengan demikian, video Merry Riana yang mengatakan Indonesia akan bubar adalah tidak benar, sehingga masuk dalam kategori konten yang dimanipulasi.
REFERENSI:
https://turnbackhoax.id/2019/06/11/salah-video-merry-riana-sebut-indonesia-akan-bubar/
https://cekfakta.tempo.co/fakta/307/fakta-atau-hoaks-benarkah-motivator-merry-riana-berkata-indonesia-akan-bubar-dalam-video-berdurasi-145-menit
https://youtu.be/PjcVJiexTmg
https://www.instagram.com/p/Byfa-iYgiJY/