Hasil periksa fakta Ainayya.
Unggahan video yang mengklaim bahwa middle-blocker IBK Altos mengalami gegar otak ketika set ke-4 pertandingan melawan Red Sparks berlangsung merupakan konten yang menyesatkan. Faktanya, tidak ditemukan bukti kredibel mengenai klaim dan unggahan tersebut hanya menampilkan cuplikan video Liga Voli Putri Korea 2023/2024.
=======
[KATEGORI]: Konten yang Menyesatkan
=======
[SUMBER]:
https://ghostarchive.org/varchive/ks9FimxxBig (YouTube)
=======
[NARASI]: “[FULL PART 4]- Gila Lompat Tinggi Megawati Versus Ibk Altos Berakir seperti ini | SET 4, GEGAR OTAK!! BLOGGER IBK ALTOS CHOI JEONG MIN DILARIKAN KERUMAH SAKIT”
=======
[PENJELASAN]:
Kanal YouTube @anews7434 pada 26 November 2023 mengunggah video dengan judul dan thumbnail yang mengklaim bahwa middle-blocker IBK Altos, Choi Jeong-min, dilarikan ke rumah sakit karena mengalami gegar otak pada set ke-4 pertandingan antara Red Sparks melawan IBK Altos.
Setelah menonton keseluruhan video, faktanya unggahan tersebut hanya menampilkan cuplikan video Liga Voli Korea Putri 2023/2024 antara Red Sparks melawan IBK Altos pada 24 November 2023.
Diketahui bahwa pertandingan yang digelar di Hwaseong Gymnasium tersebut memberikan kemenangan kepada IBK Altos dengan skor 1-3. Di sisi lain, dengan pertandingan ini membuat Red Sparks telah menelan lima kekalahan beruntun di Liga Voli Korea.
Selain itu, tidak ditemukan informasi kredibel mengenai middle-blocker IBK Altos yang gegar otak pada set ke-4 pertandingan seperti yang diklaim pada unggahan.
Dengan demikian, informasi yang disebarluaskan oleh kanal YouTube @anews7434 merupakan informasi yang salah.
=======
[REFERENSI]: