MENYESATKAN, memelintir konteks. FAKTA: TIDAK berkaitan dengan Pilpres 2024, dari aspek konteks waktu peristiwa yang direkam di video yang dibagikan terjadi pada tahun 2022 lalu.
Selengkapnya di bagian PENJELASAN dan REFERENSI.
KATEGORI: Konten yang Menyesatkan.
SUMBER: X/Twitter, archive.today (arsip cadangan).
NARASI: “*#DISKUALIFIKASI-02*. *VIRAL..PENAMPAKAN ANAK JOKOWI MAIN SEPEDA DI ISTANA MERASA DIRUMAH SENDIRI. SANGAT MIRIS ANAK SEPERTI INI MAU JADI WAKIL PRESIDEN?! BISA BERANTAKAN INDONESIA NANTINYA DIURUS OLEH ANAK BODOH 🤪😅”.
PENJELASAN
Berdasarkan 7 Jenis Mis- dan Disinformasi oleh First Draft News, termasuk “Konten yang Menyesatkan: Penggunaan informasi yang sesat untuk membingkai sebuah isu atau individu” [1]
SUMBER membagikan video dengan menambahkan narasi yang memelintir konteks yang menimbulkan kesimpulan yang MENYESATKAN. FAKTA: TIDAK berkaitan dengan Pilpres 2024, dari aspek konteks waktu peristiwa yang direkam di video yang dibagikan terjadi pada tahun 2022 lalu.
Verifikasi Video
Salah satu sumber video yang identik dengan konteks yang BENAR, xtour rider (@jogjatour) di YouTube pada 18 Okt 2022: “Gibran naik Sepeda Jan Ethes #janethes #gibran #gibranrakabumingraka” [2]
Referensi Lainnya yang Berkaitan
xtour rider di YouTube pada 29 Mar 2022: “GEDUNG AGUNG YOGYAKARTA Sepenggal Video tentang Kelakuan Unik Bapaknya Jan Ethes Di Gedung Agung Yogyakarta. Beliau adalah juga Putra pertama dari Presiden Jokowi, Gibran Rakabuming Raka. Saat ini menjadi Walikota terpilih Solo. …” [3]
BRILIO pada 20 Des 2022: “… Baru-baru ini, kakak Kaesang tersebut kembali mencuri perhatian. Lantaran beredar video yang memperlihatkan Gibran tengah asyik bersepeda. Namun, sepeda yang ia gunakan adalah sepeda khusus anak kecil. Diduga sepeda tersebut adalah milik anaknya, Jan Ethes. …” [4]
REFERENSI
[1] First Draft News: “Memahami gangguan informasi” (Google Translate) / archive.today (arsip cadangan).
[2] YouTube / Ghost Archive (arsip cadangan).
[3] YouTube: “Kelakuan Unik Bapaknya Jan Ethes Di Gedung Agung Yogyakarta” / Wayback Machine (arsip cadangan).
[4] BRILIO: “Gibran Rakabuming main sepeda anak kecil di depan Jokowi, aksinya santai abis” / Ghost Archive (arsip cadangan).
[4] BRILIO: “Aksi Gibran begitu santai di depan Jokowi membuat warganet tak kuasa menahan tawa.” / Ghost Archive (arsip cadangan).