[SALAH]: “Bendera Israel Berkibar di Dalam Gedung Parlemen Inggris”

Hasil periksa fakta Yudho Ardi

Informasi yang menyesatkan, faktanya foto identik ditemukan dalam artikel The Guardian yang diterbitkan pada 2 November 2022. Dalam foto asli, tidak ada bendera Israel yang dikibarkan.

=====

[KATEGORI]: KONTEN YANG DIMANIPULASI

=====

[SUMBER]: TWITTER/X
https://ghostarchive.org/archive/ns7yW

=====

[NARASI]:
UK Parliament last night

Terjemahan

Parlemen Inggrid tadi malam

=====

[PENJELASAN]:
Akun Twitter/X dengan nama pengguna “Khalissee” membagikan foto dengan narasi bendera Israel berkibar di dalam Gedung Parlemen Inggris.

Setelah melakukan penelusuran, foto identik ditemukan dalam artikel The Guardian yang diterbitkan pada 2 November 2022. Dalam foto asli, tidak ada bendera Israel yang dikibarkan.

Foto tersebut merupakan sidang untuk membahas gencatan senjata yang ada di Gaza, Palestina. Oleh tiga partai terbesar yang ada di parlemen.

Dengan demikian, klaim tentang bendera Israel berkibar di dalam Gedung Parlemen Inggris adalah salah dan masuk kategori konten yang dimanipulasi.

=====

[REFERENSI]:
https://www.kompas.com/cekfakta/read/2024/02/27/152000382/-hoaks-bendera-israel-berkibar-di-dalam-gedung-parlemen-inggris
https://www.theguardian.com/politics/2022/nov/02/mps-staff-report-being-bullied-in-evidence-given-to-speakers-conference
https://cekhoax.id/cek-fakta/salah-bendera-israel-berkibar-di-dalam-gedung-parlemen-inggris