[SALAH] Video Israel Memberikan Vote untuk Gaza di Dewan Keamanan PBB

Hasil periksa fakta Evarizma Zahra.

Konten yang menyesatkan. Video tersebut hanya dipotong ketika Presiden Dewan Keamanan PBB 2023 lalu, Sergio France Danese, tidak sengaja menyatakan Israel vote untuk gencatan senjata di Gaza. Faktanya, Sergio France langsung mengoreksi bahwa Israel tidak memberikan vote, serta pada kenyataannya, status Israel tidak bisa memberikan vote di forum Dewan Keamanan PBB karena bukan termasuk anggota non-permanent DK PBB.

=====

KATEGORI: KONTEN YANG MENYESATKAN

=====

Sumber: Twitter
https://archive.ph/RgOp8

=====

Narasi:
(Diterjemahkan ke Bahasa Indonesia):

“Israel secara tidak sengaja memberikan suara untuk Palestina”.

=====

Penjelasan:
Akun Twitter @putin_76 mengunggah cuplikan video yang menunjukkan Presiden DK PBB tahun lalu, Sergio France Danese, membacakan hasil pemilihan suara untuk keputusan gencatan senjata Israel kepada Palestina. Di video tersebut terlihat bahwa Sergio France mengatakan Israel setuju untuk melakukan gencatan senjata. Hal tersebut ditambahkan di cuitan yang ditulis sebagai keterangan video tersebut oleh putin_76. Cuitan dan video itu diunggah pada 29 Januari 2024.

Setelah dilakukan penelusuran, informasi tersebut menyesatkan. Akun resmi PBB telah menunggah video lengkap sidang tersebut di akun YouTube mereka yang berjudul “Security Council rejects Russian resolution on Gaza – Security Council United Nations (full)”. Pada menit ke 2:33, terlihat bahwa Sergio France mengoreksi ucapannya dan menyatakan bahwa Israel bukan merupakan bagian dari daftar negara yang setuju dengan resolusi tersebut.

Terlebih lagi, dilansir dari laman resmi Dewan Keamanan PBB, Israel tidak masuk dalam daftar 10 negara non-permanent member di DK PBB dalam dua tahun ini. Negara-negara yang menjadi anggota non-permanent DK PBB saat ini yaitu Algeria, Ecuador, Guyana, Jepang, Malta, Mozambique, ROK, Sierra Leone, Slovenia dan Swiss.

Dengan demikian, informasi yang disebarkan oleh @putin_76 merupakan konten yang menyesatkan.

=====

Referensi:
https://www.youtube.com/watch?v=B4lD7_-1-3Y&t=149s

https://cekhoax.id/cek-fakta/salah-video-israel-memberikan-vote-untuk-gaza-di-dewan-keamanan-pbb


https://www.un.org/securitycouncil/content/current-members