Hasil periksa fakta Pandan Wangi Sukma Listyono Putri
Unggahan video sebuah akun youtube dengan klaim Anies Baswedan ditangkap KPK karena terbukti melakukan tindak pidana korupsi dana kampanye adalah hal yang tidak benar. Unggahan tersebut tidak sesuai baik dari cover dan judul dengan isinya.
====
[KATEGORI]: Konten yang Dimanipulasi
====
[SUMBER]:
https://archive.cob.web.id/archive/1695742394.877704/index.html (youtube)
====
[NARASI]:
“GEGER MALAM INI || KPK S3RET ANIES BASWEDAN USAI T£RBUKTI K0RUP$I UNTUK DANAI KAMPANYE”
====
[PENJELASAN]:
Pada 19 September 2023 sebuah channel youtube dengan nama Kabar News (https://www.youtube.com/@kabarnews672) mengunggah sebuah video dengan klaim mengenai Anies Baswedan yang terbukti melakukan korupsi dana kampanye hingga berakhir ditangkap oleh KPK.
Setelah disaksikan lebih lanjut, video tersebut tidak sesuai dengan klaim yang disampaikan pada judul dan thumbnail. Hal tersebut dikarenakan narator video justru menyampaikan perihal Presiden Joko Widodo yang memegang data intelijen mengenai partai politik seperti yang diunggah pada Kompas.com 19 September 2023 lalu.
Tak hanya itu, potongan video yang digunakan di dalam konten tersebut juga bukanlah rekaman asli dari klaim yang disampaikan pada judul dan thumbnail. Video tersebut hanya berisikan potongan-potongan dari peristiwa yang berbeda. Salah satu potongan video yang digunakan dalam konten tersebut ialah video milik KOMPASTV pada 16 September 2023 lalu yang berisikan sambutan Jokowi pada kegiatan Rakernas Relawan Seknas di mana beliau berbicara mengenai pengalamannya saat memulai terjun di dunia politik. Sehingga,baik narasi ataupun potongan video tidak sama sekali mendukung klaim yang disampaikan pada judul.
Oleh sebab itu, video dengan klaim Anies Baswedan diseret oleh KPK usai terbukti melakukan tindak korupsi adalah konten yang tidak benar.
==========
[REFERENSI]
https://youtu.be/4Vq1s9Zd9N8