Hasil periksa fakta Pekik Jalu Utomo.
Faktanya tidak ditemukan informasi kredibel terkait klaim narasi tersebut. Selain thumbnail merupakan hasil manipulasi, video tersebut hanya berisi cuplikan dari beberapa peristiwa berbeda yang tidak berkaitan.
=======
[KATEGORI]: Konten yang dimanipulasi
=======
[SUMBER]: https://perma.cc/45GK-JKM9 (Youtube)
=======
[NARASI]:
DI TANGKAP SAAT CERAMAH DETIK DETIK USTAD BERSORBAN INI DI AMANKAN PAKSA HINGGA BEGINI
KEMBALI TERJADI..!!
AJAK JIHAD, BUNUH JOKOWI..!!
TAK SAMPAI 24 JAM PRIA BERSORBAN INI LANGSUNG DI TANGKAP
=======
[PENJELASAN]:
Sebuah video yang bernarasikan seorang pria bersorban ditangkap saat ceramah karea ajakan jihad membunuh Jokowi beredar dari channel youtube bernama Rahasia Politik pada 24 Agustus 2023.
Setelah dilakukan penelusuran, thumbnail yang menampilkan seorang pria yang memakai pakaian serta peci berwarna putih sedang dikepung polisi tersebut merupakan hasil rekayasa. Selain itu, isi video hanya menampilkan potongan dari beberapa video berbeda yang tidak mendukung klaim yang beredar.
Narator dalam video tersebut hanya membaca ulang artikel dari antaranews.com berjudul “Polisi tangkap pria bersorban hijau yang ancam bunuh Jokowi-Wiranto” yang dimuat pada 10 Juni 2019.
Berdasarkan penjelasan di atas, klaim narasi yang disebarkan oleh channel youtube Rahasia Politik adalah keliru dan termasuk ke dalam konten yang dimanpulasi.
=======
[REFERENSI]:
https://www.antaranews.com/berita/908457/polisi-tangkap-pria-bersorban-hijau-yang-ancam-bunuh-jokowi-wiranto