[SALAH] Foto Jokowi Makan Sendiri

Hasil Periksa Fathia Islamiyatul Syahida (Universitas Pendidikan Indonesia)

Foto tersebut merupakan hasil suntingan. Faktanya, foto asli merupakan dokumentasi saat Jokowi makan bersama dalam gelaran acara ramah tamah dengan penggemar di sebuah angkringan di Jl Fatmawati, Jakarta Selatan.

Selengkapnya di bagian penjelasan dan referensi.

= = =
Kategori: Konten yang Dimanipulasi

= = =
Sumber: Facebook

https://archive.md/ROf4x

= = =
Narasi: Sosok sesederhana ini sekarang tengah di incar dan di serang dari berbagai penjuru oleh para oposisi serta pembenci²nya..
Tak tanggung²..
Mulai dari The Godfather nya Cikeas, anak² dan menantunya, bahkan kader²nya di kerahkan untuk menyerangnya dgn mengatasnamakan rakyat!. Hingga Chaplin, Cendana serta partai keranjingan selangkangan sesapian
Aku pilu.. 😭😭😭
Sosok sederhana itu adalah kepala negara kita, jg simbol negara kita yg kini sedang berjuang untuk kita ditengah tekanan keras yg menghimpitnya..
Wahai teman serta saudara²ku..
Tidakkah dari kita terketuk untuk memberikan dukungan serta semangat terhadapnya atas banyak hal yg telah kita nikmati dari hasil capaian² nya?
Wahai Tuhan Yang Maha Bijaksana dan Maha Perkasa..
Senantiasa lindungilah pemimpin kami Bapak Presiden #Jokowi dari berbagai gangguan, ancaman serta tekanan sebesar apapun agar ia bisa menuntaskan nawacitanya untuk bangsa ini hgg ia purna tugasnya. Serta sirnakanlah cobaan bencana wabah yg Engkau ujikan bagi kami yg tinggal di negeri ini..
Karena sesungguhnya tidak ada satupun yg mustahil bagi-Mu, dan tanpa satupun terkecuali atas kehendak-Mu serta keperkasaan tangan²-Mu ya Allah 😇
AKu mohon kepada-Mu Tuhan pemilik semesta alam.. 🙏🙏🙏🤲🤲🤲…
*
Reposting HariMerdeka Drecpecs ✊🇮🇩

= = =
Penjelasan:
Beredar sebuah foto di media sosial yang menunjukkan Bapak Jokowi Widodo, Presiden Republik Indonesia, sedang makan sendirian. Foto tersebut disandingkan dengan narasi terkait pandangan pribadi terhadap sosok Jokowi.

Setelah ditelusuri, foto yang disematkan dalam unggahan tersebut merupakan hasil suntingan. Melalui penelusuran yandex, diketahui foto asli dari unggahan tersebut berasal dari berita yang diunggah oleh detik.news yang berjudul “Jokowi Ngangkring Bareng Penggemar di Fatmawati” pada 1/6/2012 dan Tribunnews yang berjudul “Lahap Jokowi Nikmati Makan Malam di Cangkringan Fatmawati” pada tanggal 2/6/2012. Dalam foto aslinya terlihat Jokowi sedang makan bersama dengan beberapa orang lainnya dan foto tersebut diambil pada tahun 2012 silam.

Dilansir dari detik.com, Jokowi yang saat itu merupakan calon Gubernur DKI Jakarta, menggelar acara ramah tamah dengan penggemar di sebuah angkringan di Jl. Fatmwati, Jakarta Selatan. Jokowi datang bersama tim suksesnya, kompak mengenakan baju kotak-kotak khasnya.

Dengan demikian, foto Jokowi makan sendiri yang disematkan dalam unggahan salah satu akun Facebook tersebut adalah hoaks dengan kategori konten yang dimanipulasi.

= = =
Referensi:

  1. https://news.detik.com/berita/d-1930904/jokowi-ngangkring-bareng-penggemar-di-fatmawati
  2. https://www.tribunnews.com/images/editorial/view/76862/lahap-jokowi-nikmati-makan-malam-di-cangkringan-fatmawati

= = =
Editor: Bentang Febrylian