[SALAH] “Pemilik Kandang Bebek di Thaikland diciduk Warga, karena sering tangkepin pengkritiknya, lempar janji dan lempar bantuan”

Hasil periksa fakta Rizqi Abdul Azis (Anggota Komisariat MAFINDO Universitas Pendidikan Indonesia). Foto suntingan atau editan. Foto asli adalah ketika penangkapan Jimmy Lai Chee-ying, seorang taipan pro-demokrasi Hong Kong oleh kepolisian setempat. Narasi yang disajikan juga tidak sesuai dengan peristiwa sebenarnya.

= = = = =

KATEGORI: KONTEN YANG DIMANIPULASI

= = = = =

SUMBER: FACEBOOK

https://archive.vn/D2rcU

= = = = =

NARASI:

“Pemilik Kandang Bebek di Thaikland diciduk Warga, karena sering tangkepin pengkritiknya, lempar janji dan lempar bantuan.
Seperti banyak Warga Thaikland prediksikan, suatu saat Pemilik Kandang Bebek ini akan di tawur Rakyatnya sendiri.
“Jika ada kemiripan mungkin hanya kebetulan”.”

= = = = =

PENJELASAN:

Akun Facebook bernama Jokbui mengunggah status pada tanggal 25/10/2020 di grup ‘WAJAH SIDIMPUAN’ berupa gambar seorang pria yang ditangkap dengan narasi “Pemilik Kandang Bebek di Thaikland diciduk Warga, karena sering tangkepin pengkritiknya, lempar janji dan lempar bantuan”.

Dari hasil penelusuran diketahui informasi tersebut salah. Foto tersebut diambil ketika penangkapan Jimmy Lai Chee-ying, seorang taipan pro-demokrasi Hong Kong pada tanggal 10/08/2020 lalu. Penangkapan itu dilakukan oleh kepolisian Tiongkok atas tuduhan telah berkolusi dengan pasukan asing. Lai ditahan di bawah Undang-Undang Keamanan Hong kong. UU kontroversial tersebut telah diterapkan Tiongkok di Hong Kong pada 30 Juni lalu, yang memicu kecaman luas dari sejumlah negara Barat. Lai menjadi bagian dari 10 orang yang ditahan pada 10 Agustus lalu berdasarkan Undang-Undang Keamanan tersebut.

Foto yang ditampilkan juga telah mengalami editan yakni pada bagian wajah seharusnya adalah foto Lai yang sedang menggunakan masker, namun pada status wajahnya diganti dengan wajah Presiden RI Joko Widodo. Klaim tentang ‘pemilik kandang bebek’ juga tidak sesuai dengan informasi yang sebenarnya, sehingga foto tersebut masuk kategori Konten yang Dimanipulasi.

= = = = =

REFERENSI:
https://www.scmp.com/news/hong-kong/article/3096824/hong-kong-arrest-media-tycoon-jimmy-lai-sparks-international
https://www.medcom.id/internasional/eropa-amerika/PNgWQB0N-as-kecam-penahanan-taipan-pro-demokrasi-hong-kong
https://mediaindonesia.com/read/detail/338033-trump-sebut-jimmy-lai-pemberani