[SALAH] “Rakyat yang sederhana itu melawan sebisanya”

Pelintiran daur ulang, foto yang dibagikan adalah acara “Nyadran”, tidak ada hubungannya dengan klaim yang disebutkan di narasi. Selengkapnya di bagian PENJELASAN dan REFERENSI.

======

KATEGORI

Konten Yang Salah.

======

SUMBER

http://bit.ly/2LAJmGT, Page “KataKita” (facebook.com/pageKataKita). Sudah dibagikan 3,117 kali per tangkapan layar dibuat.

======

NARASI

“Rakyat yang sederhana itu melawan sebisanya. Ketika Prabowo menghinakan tampang-tampang warga Boyolali di sebuah panggung kampanye, mereka marah.

Saat Pilpres, rakyat membalas. Di Boyolali Prabowo kalah telak. Banyak TPS di sana yang sama sekali tidak memberi suara pada Prabosan. Nol besar.

Setelah MK mengetuk palu menandakan Jokowi-Amin syah sebagai Capres-Cawapres terpilih, mereka lega. Mereka merefleksikan kegembiraanya dengan menggelar syukuran. Di jalan kecil desa.

Syukuran sederhana. Menandakan siapapun yang menistai rakyat, akan dilawan sekuat tenaga oleh rakyat. Dengan perlawanan yang sederhana : tidak mencoblosnya di TPS.
.
.
.
Eko Kuntadhi”.

======

PENJELASAN

(1) http://bit.ly/2rhTadC / http://bit.ly/2MxVN7S, First Draft News: “Konten yang Salah

Ketika konten yang asli dipadankan dengan konteks informasi yang salah”.

  • SUMBER membagikan foto kegiatan “Nyadran” di Ampel, Boyolali, Jawa Tengah, yang berlangsung beberapa bulan lalu sebelum sidang pleno oleh MK pada hari ini (30 Jun 2019).
  • SUMBER menambahkan narasi untuk membangun premis pelintiran yang tidak sesuai dengan konteks foto yang sesungguhnya.

(2) Salah satu sumber foto, “wonderfulsoloraya” (instagram.com/wonderfulsoloraya): “NGADHEPI SASI PASA
.
Ing pungkasane sasi Ruwah ngadhepi Ngibadah Siyam ing sasi Pasa Romadlon, Kanjeng Sunan Kalijaga lan para wali lan ngulama jaman biyen ngajarake supaya bebersih dhiri, nyuceake jiwa lan raga lahir batin.. Mula jaman biyen kuwi ngadhepi sasi Pasa, saben Ruwah nganaake silaturahmi, nglumpukake sanak kadang sentana mitra saperlu nyadran,

Foto Nyadran di Ampel, Boyolali
Kiriman mas Gunadi
…”

Selengkapnya di http://bit.ly/2QcHhkp.

======

REFERENSI

(1) turnbackhoax(dot)id: “[SALAH] “Syukuran Jokowi 2 p””, post sebelumnya di http://bit.ly/2QaDrs5.


(2) Liputan6: “KPU Tetapkan Jokowi-Ma’ruf Amin Jadi Presiden dan Wakil Presiden Terpilih

Liputan6.com, Jakarta – Komisi Pemilihan Umum (KPU) menetapkan Joko Widodo atau Jokowi-Ma’ruf Amin sebagai Presiden dan Wakil Presiden terpilih pada Pilpres 2019. Penetapan ini dilakukan pada rapat pleno terbuka KPU, Minggu (30/6/2019) …”

Selengkapnya di http://bit.ly/2Xi6bWO.


(3) http://bit.ly/2XfL87l, arsip cadangan SUMBER.

======

CATATAN

Post oleh akun yang disebut sebagai sumber, Eko Kuntadhi, sudah tidak ditemukan.