[HOAX] “Daftar Nama Tes Seleksi PT. PLN 2017”

“Mendengar berita yang sudah menyebar luas di masyarakat, PT. PLN langsung melakukan klarifikasi melalui instagram pln_disjaya.
Dalam postingannya, PT. PLN menyebutkan jika masyarakat harus lebih waspada terhadap lowongan pekerjaan yang ada di PT mereka. Keterangan juga ditambah, bawah Rekrutmen resmi PLN hanya ada di situs resmi PLN www.pln.co.id dan www.rekrutmenpln.co.id.”

 

SUMBER
Media Sosial.

NARASI
“Daftar Nama Calon Karyawan(i) yang berhak mengikuti Tahap Tes Seleksi PT. PLN [Persero]
Keterangan Lain (Dalam tabel tersebut terdapat nama-nama yang berhak masuk menjadi pegawai PLN di tahun 2017)”.

PENJELASAN
Hoax lowongan pekerjaan memang sudah menjadi bagian dari keisengan para pembuat berita bohong. Mereka tak henti-hentinya membuat selebaran atau berita lowongan pekerjaan yang mengatasnamakan institusi pemerintahan. Kali ini hal tersebut kembali terulang dan PT. PLN menjadi sasaran si pembuat berita bohong alias HOAX.
Dalam iklan tersebut, terdapat keterangan jika PT. PLN baru saja mengeluarkan daftar atau nama-nama peserta yang berhak mengikuti tes seleksi di PT. PLN yang berlokasi di Jl. Trunajaya Blok-M itu. Mendengar berita yang sudah menyebar luas di masyarakat, PT. PLN langsung melakukan klarifikasi melalui instagram pln_disjaya.
Dalam postingannya, PT. PLN menyebutkan jika masyarakat harus lebih waspada terhadap lowongan pekerjaan yang ada di PT mereka. Keterangan juga ditambah, bawah Rekrutmen resmi PLN hanya ada di situs resmi PLN www.pln.co.id dan www.rekrutmenpln.co.id.

REFERENSI
https://www.instagram.com/p/BcEpTWUDq2l/?taken-by=pln_disjaya

Sumber: https://www.facebook.com/groups/fafhh/permalink/564117227254150/