[PENIPUAN] Eko Patrio Giveaway 45 Juta Rupiah

Hasil periksa fakta Vendra Panji 

Tidak benar bahwa Eko Patrio memberikan hadiah uang sebesar 45 juta rupiah di Tiktok bagi yang melihat videonya, akun yang mengatasnamakan Eko Patrio tersebut dapat diwaspadai sebagai akun penipuan. 

=========== 

[KATEGORI]: Konten tiruan 

========== 

[SUMBER]: Tiktok https://ghostarchive.org/archive/hjTK7 (arsip) 

=========== 

[NARASI]: BERSYUKURLAH JIKA VT INI LEWAT BERANDA KAMU, KARENA TERPILIH JADI PEMENANG 45jt 

=========== 

[PENJELASAN]:  

Sebuah akun Tiktok yang mengatasnamakan Eko Patrio dengan nama akun @eko.patriosupereall mengunggah sebuah video yang mengklaim bahwa dirinya akan memberikan giveaway uang 45 juta di Tiktok untuk siapa saja yang menemukan video tersebut.

Namun setelah dicek profilnya, akun tersebut bukan lah akun asli milik Eko Patrio. Pada bagian deskripsi profil tertera sebuah link Whatsapp yang mana harus diwaspadai karena hal seperti ini umumnya menjadi modus melakukan penipuan online. 

Untuk memastikannya lagi, akun Tiktok asli Eko Patrio adalah @ekopatriosuper yang memiliki follower sebanyak lebih dari 800 ribu. Pada deskripsi akunnya Eko Patrio bahkan memberikan peringatan jika ia tidak pernah membuat kuis apa pun di Tiktok. 

=========== 

 [REFERENSI] : 

https://www.tiktok.com/@ekopatriosuper