[SALAH] “Ledakan mobil listrik Tesla di Manhattan, AS”

MENYESATKAN, pelintiran daur ulang. BUKAN ledakan Mobil Listrik dan TIDAK terjadi di Manhattan (AS), FAKTA: ledakan terjadi karena kecelakaan Truk bermuatan Gas Propana (Propane), peristiwa terjadi di Moscow (Rusia) pada tahun 2013 lalu.

Selengkapnya di bagian PENJELASAN dan REFERENSI.

KATEGORI: Konten yang Menyesatkan.

SUMBER: X/Twitter, Wayback Machine (arsip cadangan).

NARASI: “Ledakan mobil listrik Tesla di Manhattan, AS
Mobil listrik dengan baterai litium merupakan ibarat membawa bom, ketika menimbulkan percikan listrik dan panas baterai yang tinggi;
Bahan peledak itu akan menghancurkan apapun dan siapapun
Kita tidak menentang teknologi, tapi teknologi sekarang diarahkan untuk kepentingan pribadi tertentu dan untuk maksud-maksud tertentu yang belum tentu sesuai dengan kebutuhan saat ini dan lebih banyak kerugiannya daripada manfaatnya
Video:یتنآنویاز – رابخاگنج
t.me/Anti_zions313″

PENJELASAN

Berdasarkan 7 Jenis Mis- dan Disinformasi oleh First Draft News, termasuk “Konten yang Menyesatkan: Penggunaan informasi yang sesat untuk membingkai sebuah isu atau individu” [1]

SUMBER membagikan video dengan menambahkan narasi atau klaim yang MENYESATKAN, FAKTA: pelintiran daur ulang. BUKAN ledakan Mobil Listrik dan TIDAK terjadi di Manhattan (AS), ledakan terjadi karena kecelakaan Truk bermuatan Gas Propana (Propane), peristiwa terjadi di Moscow (Rusia) pada tahun 2013 lalu.

Verifikasi Video

Salah satu sumber video yang identik dengan konteks yang BENAR, MastaX Productions di YouTube pada 15 Nov 2013: “Amazing footage of a propane truck in russia that wrecked and then exploded on the highway.” [2]

Referensi Lainnya yang Berkaitan

Daily Star pada 17 Jun 2016: “… The tanks were thrown all over the highway in the smash, which happened on a busy ring road around the outside of the Russian capital, Moscow. …” [3]

Artikel yang sebelumnya di turnbackhoax.id pada 28 Sep 2023: “Faktanya video yang berasal dari tahun 2013 di Rusia tersebut adalah tabrakan antara truk pengangkut tabung gas dengan bus” [4]

REFERENSI

[1] First Draft News: “Memahami gangguan informasi” (Google Translate) / archive.today (arsip cadangan).

[2] YouTube: “Viral Video: Propane Truck Explodes on Highway INSANE FIREBALL!!!” / Wayback Machine (arsip cadangan).

[3] Daily Star: “Russian tanker explodes more than 30 times in the middle of busy motorway” / archive.today (arsip cadangan).

[4] turnbackhoax.id: “[SALAH] Video Tabrakan Kendaraan Listrik Mengakibatkan Ledakan Besar” / Wayback Machine (arsip cadangan).