TurnBackHoax.ID
  • Forum
  • Lapor Hoax
  • Layanan Publik
  • Media
  • Relawan
  • Tentang Kami
    • Kontak Kami
    • Policies / Kebijakan
      • Kode Etik
      • Koreksi / Open & Honest Correction Policy
      • Privacy Policy
      • Terms of Use
    • Team Profile

[SALAH] Mahfud MD Ngamuk di Istana Negara

November 25, 2023 Pemeriksa Fakta Junior Fitnah / Hasut / Hoax 0

Hasil periksa fakta Vendra Panji

Hingga akhir video tidak dijelaskan tentang benar adanya peristiwa Mahfud MD yang mengamuk di Istana karena kecurangan dalam pemilu, Mahfud MD hanya memberikan statement mengenai banyaknya laporan yang ia terima terkait dengan kecurangan pemilu.

===========

[KATEGORI]: Konten menyesatkan

===========

[SUMBER]: Facebook https://archive.cob.web.id/archive/1700504423.351113/index.html 

===========

[NARASI]: “Mahfud ng4muk di istana yang mau melakukan k3cur4ng4n pemilu.”

===========

[PENJELASAN]: 

Beredar di Facebook sebuah video yang menampilkan judul menarasikan Mahfud MD mengamuk di Istana Negara terkait adanya kecurangan dalam pemilu 2024.

Namun, saat disimak isi dari video tersebut narator hanya mengulas sebuah artikel Republika.co.id yang berjudul “Soal Pemilu, Mahfud MD: Sesuatu yang Diperoleh tak Baik, tak akan Beri Berkah”

Dalam artikel tersebut membahas mengenai Mahfud MD yang mengatakan bahwa pihaknya mendapatkan berbagai laporan soal dugaan kecurangan dalam tahapan pemilu. Mahfud MD juga meminta masyarakat yang bergabung dengan kontestan pemilu agar tertib dalam memproduksi informasi, termasuk dengan tidak memproduksi berita bohong atau hoaks.

Hingga akhir video tidak dijelaskan tentang benar adanya peristiwa Mahfud MD yang mengamuk di Istana karena kecurangan dalam pemilu, Mahfud MD hanya memberikan statement mengenai banyaknya laporan yang ia terima terkait dengan kecurangan pemilu.

===========

 [REFERENSI] :

https://news.republika.co.id/berita/s43e2d377/soal-pemilu-mahfud-md-sesuatu-yang-diperoleh-tak-baik-tak-akan-beri-berkah

https://nasional.kompas.com/read/2023/11/13/17175191/mahfud-mengaku-terima-laporan-dugaan-kecurangan-pemilu-di-5-provinsi

  • actors: govt
  • evidences: video
  • fu: fc
  • sc: facebook
  • scope: domestic
  • tc: wedge
  • themes: Politic
  • tools: mixed
Previous

[SALAH] Video Polisi Israel Mencekik Anak Palestina di Kedutaan AS di Jerusalem

Next

[SALAH] Jakarta Tenggelam Diterjang Tsunami

Informasi

Situs ini merupakan arsip hasil diskusi grup Forum Anti Fitnah, Hasut dan Hoax (FAFHH) di Facebook. Untuk menanyakan keabsahan suatu berita/gambar silakan bergabung di FB Grup FAFHH (syarat dan ketentuan posting berlaku)

Artikel Terbaru

  • [SALAH] FIFA Pecat Wasit Ma Ning Usai Laga Indonesia vs Irak
  • [SALAH]  Louis Van Gaal Resmi Jadi Pelatih Timnas
  • [SALAH] Penertiban Pom Mini di Balikpapan karena Larangan Jual BBM Eceran
  • [PENIPUAN] Seleksi PPPK Guru Kemenag Tahap 3 Tahun 2025
  • [SALAH] Inggris, Prancis dan Spanyol Bombardir Israel
  • [SALAH] Indonesia Kirim 20 Ribu Pasukan ke Gaza Membantu Perdamaian Pasca Kemerdekaan Palestina
  • [SALAH] Video “TNI Tangkap Kapal Nelayan Malaysia di Ambalat”
  • [SALAH] Natuna Utara Jadi Jaminan Utang Kereta Cepat Whoosh
  • [SALAH] Nadiem Makarim Ditahan Polisi Militer
  • [SALAH] Taspen Umumkan Kenaikan Gaji PNS dan Pensiunan 2025

Arsip

Copyright © 2025 | WordPress Theme by MH Themes