[SALAH] PDIP RESMI UMUMKAN PASANGAN GANJAR-AHOK

Hasil periksa fakta Pekik Jalu Utomo.
Faktanya video tersebut merupakan cuplikan video Kongres V PDI Perjuangan pada 8 Agustus 2019 yang ditambahi dengan narasi menyesatkan.

=======

[KATEGORI]: Konten yang menyesatkan

=======

[SUMBER]: https://archive.cob.web.id/archive/1697640018.322503/index.html (Tiktok)

=======

[NARASI]:
Resmi di umumkan Ganjar-Ahok capres cawapres

kembalinya Ahok si mental baja di panggung politik tanah air

=======

[PENJELASAN]:
Beredar sebuah video dari akun tiktok bernama sylvie1684 bernarasikan PDIP resmi umumkan Ganjar Pranowo dan Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok sebagai pasangan capres dan cawapres untuk pilpres 2024.

Setelah dilakukan penelusuran, video yang ditampilkan identik dengan video unggahan channel youtube resmi KOMPASTV berjudul “Di Kongres V PDI Perjuangan, Megawati Sebut Khusus Basuki Tjahaja Purnama” yang tayang pada 8 Agustus 2019.

Video tersebut merupakan cuplikan ketika Megawati secara khusus menyebut nama mantan Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok sebelum memulai pidato politiknya dalam Kongres V PDI-P, Kamis, 8 Agustus 2019.

Dilansir dari akun instagram resmi DPP PDI Perjuangan, Ketua Umum DPP PDI Perjuanagan, Megawati Soekarnoputri telah resmi mengumumkan Mahfud MD sebagai cawapres berpasangan dengan Ganjar Pranowo sebagai capres untuk Pilpres 2024 mendatang.

Dengan demikian, klaim narasi yang disebarluaskan oleh akun tiktok sylvie1684 tidak ada kaitanya dengan cuplikan video yang ditampilkan sehingga termasuk kedalam konten yang menyesatkan.

=======

[RERFERENSI]:
https://www.youtube.com/watch?v=ZNpyguxNLTY&ab_channel=KOMPASTV

https://www.instagram.com/p/CyhnqNerehQ/?igshid=MTc4MmM1YmI2Ng==