Hasil periksa fakta Rahmah an.
Bupati Subang, Ruhimat mengklarifikasi bahwa nomor WhatsApp yang beredar merupakan modus penipuan.
KATEGORI: IMPOSTER CONTENT/KONTEN TIRUAN
===
Sumber WhatsApp
NARASI:
“Assalamualaikum apa benar ini dengan pengurus Mushola
Klok bleh tau dengan BPK/Ibu siyapa saya berbicara ini
perkenalkan saya BPK H.Ruhimat, S.Pd bupati kabupaten Subang”
===
PENJELASAN:
Akun WhatsApp Bupati Subang dengan nomor 0856-2443-6583 mengirimkan pesan kepada salah satu pengurus tempat ibadah menawarkan donasi 5 tahun sekali untuk keperluan tempat ibadah dan madrasah diniyah di wilayah Subang.
Setelah ditelusuri akun WhatsApp tersebut palsu. Bupati Subang Ruhimat mengklarifikasi melalui akun Instagram pribadinya @haji_ruhimat bahwa nomor yang beredar bukan miliknya dan merupakan modus penipuan, “Warga Subang. Hati-hati jika menemukan modus penipuan Pembagian Bantuan yang mengatasnamakan saya. Saya pastikan itu penipuan.”
Ruhimat juga mengimbau kepada masyarakat tetap berhati-hati terhadap pesan yang mengatasnamakan dirinya. Dengan demikian akun WhatsApp Bupati Subang Ruhimat 0856-2443-6583 adalah palsu dan masuk kategori konten tiruan.
===
REFERENSI: