[SALAH] Akun Facebook Dirreskrimum Polda Riau Asep Darmawan

Hasil periksa fakta Rahmah an.

Asep Darmawan melalui akun Facebook resminya mengklonfirmasi bahwa akun Facebook yang beredar bukan miliknya. Akun Facebook pribadinya yaitu

KATEGORI: IMPOSTER CONTENT/KONTEN TIRUAN

===
SUMBER: Tangkapan Layar Akun Facebook

===
NARASI:
“Akun Facebook Dirreskrimum Polda Riau Asep Darmawan”

===
PENJELASAN:
Beredar akun Facebook Dirreskrimum Polda Riau Asep Darmawan. Akun tersebut menggunakan foto profil Asep Darmawan mengenakan seragam polisi bersama seorang pria dan meminta pulsa ke beberapa teman Kombes Asep.

Melalui akun Facebook pribadinya, Asep Darmawan mengunggah sebuah postingan berikan narasi dan tangkapan layar akun Facebook palsu tersebut. Ia menegaskan bahwa jika akun palsu tersebut meminta pulsa atau dana mohon jangan direspon, “Bila ada yang mengatasnamakan saya dengan akun Fb di bawah ini, ini bukan Fb saya, ada orang yang tidak bertanggung jawab menggunakan foto saya, apabila ada permintaan apapun mohon tidak direspon, sekali lagi bila ada permintaan apapun mohon diabaikan dan jangan direspon, terimakasih” tulis Asep pada akun Facebooknya, 5 Juli 2023.

Berdasarkan penjelasan di atas, akun Facebook Dirreskrimum Polda Riau Asep Darmawan adalah tidak benar dan masuk kategori konten tiruan.

===
REFERENSI:

https://www.riauonline.co.id/kota-pekanbaru/read/2023/07/06/akun-facebook-dir-reskrimum-polda-riau-diduplikat-minta-pulsa-ke-warganet

https://m.facebook.com/story.php?story_fbid=10223741718997686&id=1434706047&mibextid=NOb6eG