Hasil periksa fakta ‘Ainayya Al Fatikhah.
Unggahan video yang mengklaim bahwa Jokowi pecat 4 menterinya yang terlibat kasus korupsi BTS 4G Kominfo merupakan konten yang menyesatkan. Faktanya, narator hanya membaca ulang artikel milik Kilat.com berjudul “Viral Nama-Nama dari Istana Diduga Terlibat Kasus Johnny G Plate, Refly Harun: Mereka Tidak Akan Bersuara”.
=======
[KATEGORI]: Konten yang menyesatkan
=======
[SUMBER]:
https://archive.cob.web.id/archive/1687179592.876872/singlefile.html (YouTube)
=======
[NARASI]: “GEGER PAGI INI || JOKOWI TAK MAIN2 PECAT 4 MENTRI YG TERLIBAT KASUS BTS, SUSUL PLATE KE PENJARA !!”
=======
[PENJELASAN]:
Channel YouTube Kabar News (https://www.youtube.com/@kabarnews672) pada 7 Juni 2023 mengunggah video dengan judul yang mengklaim bahwa Presiden Joko Widodo tak main-main untuk memecat 4 menterinya yang terlibat kasus korupsi pengadaan menara BTS 4G BAKTI Kominfo. Disebutkan bahwa 4 nama yang terlibat antara lain Sakti Wahyu Trenggono (KKP), Happy Hapsoro (Pengusaha/Suami Puan Maharani), anak Mensesneg Pratikno, dan Hasto Kristianto (Sekjen PDIP).
Setelah dilakukan penelusuran, faktanya narator hanya membaca ulang artikel milik Kilat.com berjudul “Viral Nama-Nama dari Istana Diduga Terlibat Kasus Johnny G Plate, Refly Harun: Mereka Tidak Akan Bersuara”.
Selain itu, nyatanya tidak semua nama yang disebutkan narator dalam video merupakan jajaran menteri kabinet Jokowi. Hingga saat ini pun, tidak ditemukan informasi resmi dan bukti valid mengenai pemecatan 4 menteri oleh Jokowi atas kasus BTS 4G Kominfo.
Dengan demikian, informasi yang disebarluaskan oleh channel YouTube Kabar News merupakan konten yang menyesatkan.
=======
[REFERENSI]: