[SALAH] Akun WhatsApp Sekda Kota Bandung Ema Sumarna Meminta Sejumlah Uang

Hasil periksa fakta Rahmah an.

Ppid Lapor Kota Bandung menegaskan akun WhatsApp yang beredar bukan milik Sekda Kota Bandung Ema Sumarna.

KATEGORI: IMPOSTER CONTENT/ KONTEN TIRUAN

===
SUMBER: WHATSAPP

===
NARASI:
“… Saádah. Agar menjadi Lembaga Pendidikan yang berguna bagi Nusa dan bangsa”
“aamiin. Kebetulan kami…”
“Karena prosedur penyaluran donasi tersebut via nomor rekening lembaga pak”
“apa kami perlu menghadap ke balai kota pak?”

PENJELASAN: Beredar akun WhatsApp mengatasnamakan Sekretaris Daerah Kota Bandung Ema Sumarna meminta sejumlah uaang untuk donasi kepada lembaga pendidikan dengan nomor +62 838-6157-2988.

Faktanya melansir dari akun Instagram @ppidlaporkotabandung menyatakan bahwa akun WhatsApp yang beredar adalah bukan milik Sekda Kota Bandung. Pihaknya mengimbau masyarakat jika menerima pesan serupa segera melapor ke aduankonten.id atau melalui layanan yang disediakan oleh pemerintah Kota Bandung yaitu lapor.go.id, sms ke 1708 atau melalui aplikasi SPAN LAPOR.

Berdasar seluruh referensi, akun WhatsApp mengatasnamakan Sekretaris Daerah Kota Bandung Ema Sumarna adalah tidak benar dan masuk ke dalam hoaks dengan kategori imposter content atau konten tiruan.

===
REFERENSI:
https://www.instagram.com/p/CorWP6-BlXP/?igshid=YmMyMTA2M2Y=