Hasil Periksa Fakta Luthfiyah OJ (UIN Raden Mas Said Surakarta).
Gambar tersebut merupakan hasil suntingan. Faktanya, gambar yang asli merupakan acara wisuda Pascasarjana IV Universitas Andalas 2018 dan bukan wisuda Jokowi.
Selengkapnya pada bagian penjelasan.
= = = = =
KATEGORI: Konten Parodi
= = = = =
SUMBER: Facebook
https://archive.cob.web.id/archive/1661129682.191555/singlefile.html
= = = = =
NARASI:
“Sekian lama saya cari,akhirnya ketemu jg foto wisudanya…”
= = = = =
PENJELASAN:
Akun Facebook Gilang Aje memposting sebuah gambar yang diklaim merupakan gambar Jokowi saat wisuda. Postingan tersebut dibuat pada 20 Agustus 2022 lalu.
Setelah ditelusuri gambar pada Facebook merupakan suntingan. Gambar yang asli ditemukan pada website Universitas Andalas pada artikel yang berjudul “Unand Hasilkan 462 Wisudawan Pascasarjana Pada Wisuda IV” 23 November 2018.
Jika dibandingkan, gambar pada Facebook sama dengan gambar di artikel dengan terlihat seorang perempuan yang memakai jilbab biru dan bentuk bangunan. Namun terdapat perbedaan pada wajah wisudawan laki-laki yang sedang berjabat tangan.
Lebih lanjut gambar pada Facebook merupakan hoaks lama yang kembali beredar. Pada website turnbackhoax.id ditemukan dua artikel yang membahas tentang gambar wisuda Jokowi pada 26 Desember 2021 “[SALAH] Foto Jokowi saat Kelulusan” dan 27 Mei 2022 “[SALAH] Foto Wisuda Jokowi”.
Dengan demikian gambar pada postingan Facebook merupakan hasil suntingan. Gambar yang asli merupakan acara wisuda Pascasarjana IV Universitas Andalas tahun 2018 dan bukan gambar Jokowi, sehingga masuk dalam kategori konten parodi.
REFERENSI:
https://www.unand.ac.id/id/berita-peristiwa/berita/item/3029-unand-wisuda-pascasarjana.html
https://turnbackhoax.id/2022/05/27/salah-foto-wisuda-jokowi/
https://turnbackhoax.id/2021/12/26/salah-foto-jokowi-saat-kelulusan/
Penulis: Luthfiyah Oktari Jasmien
Editor: Dedy Helsyanto