hasil periksa fakta Rahmah an.
Faktanya, pembicara dalam video adalah Jeffrey Winters, pengajar di bidang politik dan oligarki Universitas Northwestern Amerika dalam acara kuliah umum di Universitas NEGERI Jakarta pada Juni 2015.
Selengkapnya di penjelasan.
===
Kategori: Konten yang Menyesatkan
===
Sumber: Twitter
https://twitter.com/purnomowardoyo/status/1518858944256479232
(https://archive.md/BUsUC)
====
Narasi:
“Viralllkan agar cepat di tangkap, Agen CIA yang mendoktrin mahasiswa utk berdemo dan melawan Pemerintah RI..!! ”
===
Penjelasan:
Akun Twitter @purnomowardoyo membagikan sebuah video pada 26 April 2022 dengan klaim seorang pria yang jadi pembicara adalah agen CIA yang mendoktrin mahasiswa untuk berdemo dan melawan pemerintah. Video tersebut berdurasi 2 menit 20 detik dan mendapat 56 ribu tayangan serta mendapat 1935 suka, 1265 retweet, 278 komentar.
Setelah ditelusuri, klaim video tersebut adalah salah. Pria dalam video adalah Jeffrey A. Winters bukan agen CIA dan tidak sedang mendoktrin mahasiswa. Ditemukan video serupa dalam channel Youtube Edwin Irmansyah berjudul “Oligarchy Politics in Indonesia” berdurasi satu jam, saat ia menjadi pembicara dalam acara kuliah umum di Universitas Negeri Jakarta pada Juni 2015 silam. Video yang beredar merupakan potongan video pada menit ke 58 detik 28. Dilansir dari polisci.northwestern.edu, Jeffrey A. Winters adalah seorang profesor di bidang politik dan oligarki di Universitas Northwestern. Ia juga menerbitkan buku tentang Indonesia dan oligarki di Amerika Serikat.
Berdasarkan hasil penjelasan di atas, video dengan klaim agen CIA mendoktrin mahasiswa berdemo dan melawan pemerintah adalah salah dan dapat dikategorikan sebagai konten yang menyesatkan.
===
Referensi:
https://id.wikipedia.org/wiki/Jeffrey_A._Winters
https://polisci.northwestern.edu/people/core-faculty/jeffrey-winters.html