[SALAH] Berita Tribun Manado “diduga cemburu dengan adik kandung yang baru lahir, sang kakak nekad olesi racun di putting ibunya. Anehnya keesokan harinya seisi rumah gempar karna mendapati sopir mereka yang tewas.”

Hasil periksa fakta Ari Dwi Prasetyo.

Judul berita hasil suntingan. Faktanya, Tribun Manado tidak pernah memuat berita dengan judul tersebut. Selain itu pembuat unggahan yang asli yaitu Febri Chris Widiyanto Dame, telah mengklarifikasi bahwa unggahan tersebut hoaks dan telah meminta maaf kepada Tribun Manado.

Selengkapnya di bagian Penjelasan.

= = = = =

KATEGORI: Parodi

= = = = =

SUMBER: Facebook
https://archive.vn/dUfCm

= = = = =

NARASI:

“diduga cemburu dengan adik kandung yang baru lahir, sang kakak nekad olesi racun di putting ibunya. Anehnya keesokan harinya seisi rumah gempar karna mendapati sopir mereka yang tewas.”

= = = = =

PENJELASAN:

Akun Facebook dengan nama pengguna Indra Dermawan mengunggah sebuah foto hasil tangkapan layar dari berita Tribun Manado yang berjudul “diduga cemburu dengan adik kandung yang baru lahir, sang kakak nekad olesi racun di putting ibunya. Anehnya keesokan harinya seisi rumah gempar karna mendapati sopir mereka yang tewas.”. Foto tersebut tidak mencantumkan waktu dan tanggal berita itu dimuat.

Berdasarkan hasil penelusuran, tidak ditemukan berita terkait topik tersebut di situs resmi Tribun Manado. Lebih lanjut pada 7 April 2019, pengunggah pertama kali hoaks terkait yaitu Febri Chris Widiyanto Dame telah mengklarifikasi dan meminta maaf kepada Tribun Manado atas perbuatannya.

Dengan demikian, unggahan akun Facebook dengan nama pengguna Indra Dermawan tersebut dapat dikategorikan sebagai Konten Parodi.

= = = = =

REFERENSI:

https://manado.tribunnews.com/2019/04/07/catut-tribun-manado-pemilik-akun-facebook-febri-chris-widiyanto-dame-minta-maaf-sebar-info-palsu
https://manado.tribunnews.com/search?q=diduga+cemburu+dengan+adik+kandung+yang+baru+lahir&cx=partner-pub-7486139053367666%3A4965051114&cof=FORID%3A10&ie=UTF-8&siteurl=www.tribunnews.com