[SALAH] Konvoi Motor dengan Kaos Bertuliskan HARAM Dukung Anies Baswedan, Ruhut Sitompul: “tolong ya pilpres masih 2 ½ tahun lagi”

Hasil periksa fakta Evarizma Zahra.

Hasil foto suntingan. Foto yang diunggah Ruhut Sitompul di Akun Twitter pribadinya merupakan foto dari komunitas Ducati Desmo Owners Club Indonesia (DDOCI) pada tahun 2008.

=====

KATEGORI: KONTEN YANG DIMANIPULASI

=====

Sumber: Twitter
https://archive.ph/xSKAm

=====

Narasi:
“Ngeri kali kata Anak Medan ini sich ngeri2 sedaaaaaaap, hey kalian tolong ya Pilpres masih 2 1/2 tahun lagi mohon sabar ya duduk diboncengan masing2 pasti nanti Indah pada Waktunya MERDEKA”.

=====

Penjelasan:
Akun Twitter pengacara @ruhutsitompul mengunggah foto konvoi motor yang dilakukan dengan memakai baju bertuliskan “HARAM dukung Anies Baswedan”. Foto tersebut dilengkapi dengan klaim “Anak Medan” dan juga dihubungkan dengan Pilpres yang masih akan berjalan 2,5 tahun lagi.

Cuitan yang diunggah pada 9 Mei tersebut sejauh ini disukai sebanyak 349 kali dan telah dikutip serta dibagikan ulang sebanyak lebih dari 300 kali.

Berdasarkan hasil penelusuran, foto tersebut merupakan hasil suntingan. Berdasarkan blog yang ditulis Stephen Langitan WP di WordPress, foto asli diambil dari event “fX lifestyle X’nter” di mana komunitas Ducati Desmo Owners Club Indonesia (DDOCI) mendapatkan undangan untuk menghadiri sebuah gedung baru di Jl. Jend. Sudirman. Event tersebut juga terjadi pada 2008, dan tidak ada hubungannya dengan kontestasi politik saat ini.

Terlebih lagi, portal berita Berita Subang telah membahas cuitan Ruhut Sitompul tersebut dan mengonfirmasi bahwa foto tersebut bukan foto asli.

Dengan demikian, cuitan dan foto yang diunggah @ruhutsitompul merupakan konten yang dimanipulasi.

=====

Referensi:
https://stephenlangitan.wordpress.com/2008/08/25/hot-event-fast-forward-plaza-fx-sudirman/


https://beritasubang.pikiran-rakyat.com/viral/pr-1334459788/ruhut-sitompul-unggah-foto-editan-konvoi-motor-haram-dukung-anies