Hasil Periksa Fakta Khairunnisa A.
Judul artikel hasil suntingan. Faktanya, detikNews tidak pernah memuat artikel dengan judul tersebut. Judul artikel yang sebenarnya adalah “Presiden China Sebut Situasi Terkini di Ukraina Mengkhawatirkan”.
Selengkapnya di bagian Penjelasan.
= = = = =
KATEGORI: Konten yang Dimanipulasi/Manipulated Content
= = = = =
SUMBER: Facebook
https://archive.ph/Vj9qA
= = = = =
NARASI:
“XI Jinping : China Siap Membiayai Seluruh Kebutuhan Pembangunan Kiblat Baru Bagi Umat Islam Nusantara”
= = = = =
PENJELASAN:
Akun Facebook dengan nama pengguna “Elma Firdausi New” (https://www.facebook.com/profile.php?id=100079191572671) mengunggah sebuah foto tangkapan layar artikel detikNews yang berjudul “XI Jinping : China Siap Membiayai Seluruh Kebutuhan Pembangunan Kiblat Baru Bagi Umat Islam Nusantara”. Artikel tersebut diunggah pada Selasa, 8 Maret 2022 pukul 19:22 WIB dan menyertakan foto Presiden China, Xi Jinping.
Berdasarkan hasil penelusuran, judul artikel tersebut merupakan hasil suntingan. Faktanya, detikNews tidak pernah memuat artikel dengan judul tersebut. Judul artikel yang sebenarnya adalah “Presiden China Sebut Situasi Terkini di Ukraina Mengkhawatirkan”. Lebih lanjut, artikel terkait kiblat yang dimuat oleh detikNews terakhir kali diunggah pada 14 November 2021, bukan 8 Maret 2022.
Dengan demikian, foto hasil tangkapan layar yang diunggah oleh akun Facebook dengan nama pengguna “Elma Firdausi New” (https://www.facebook.com/profile.php?id=100079191572671) tersebut dapat dikategorikan sebagai Konten yang Dimanipulasi/Manipulated Content.
= = = = =
REFERENSI:
https://www.detik.com/tag/kiblat
Penulis: Khairunnisa A.
Editor: Bentang Febrylian