Hasil Periksa Fakta Gabriela Nauli Sinaga (Universitas Sumatera Utara)
Faktanya gambar yang beredar tersebut merupakan gambar menara Moshe yang telah diedit. Sampai saat ini belum ada informasi yang menyatakan bahwa Menara Moshe telah meledak akibat rudal Hamas.
Selengkapnya ada di penjelasan.
=====
[KATEGORI]: MANIPULATED CONTENT/Konten Manipulasi
=====
[SUMBER]: FACEBOOK
archive.vn/XlNgi
=====
[NARASI]:
“Menara Moshe di Tel Aviv dihantam rudal Hamas.
Menara Moshe adalah gedung tertinggi kedua di IsraHell.
Janji Hamas terpenuhi.. Allahu Akbar ✊”
=====
[PENJELASAN]:
Akhir-akhir ini pemberitaan mengenai konflik Palestina dan Israel tengah menarik banyak perhatian masyarakat dunia. Media dan masyarakat kemudian aktif memberitakan kondisi terkini dari kedua negara. Namun dari sekian banyak informasi yang beredar, beberapa di antaranya ternyata merupakan informasi hoaks.
Salah satu yang kemudian beredar adalah narasi dan gambar yang mengklaim bahwa menara Moshe di Tel Aviv Israel, hancur karena dihantam oleh rudal Hamas. Informasi ini diunggah melalui media sosial Facebook oleh akun bernama Herlan Verry. Dari gambar tampak sebuah menara dengan kondisi yang setengah terbakar. Kemudian ada gambar lain yang menunjukkan kondisi menara tersebut sebelum terbakar.
Namun setelah melakukan penelusuran, ternyata gambar Menara Moshe yang terbakar adalah hasil suntingan. Melalui pencarian gambar Google, gambar menara yang diunggan oleh akun Facebook ini merupakan gambar yang pernah diunggah oleh situs phoenicia-ltd.
Jika dilihat dengan lebih teliti, banyak kesamaan antara kedua gambar yang tidak mungkin terjadi di keadaan yang berbeda. Di gambar menara yang terbakar, terlihat bayangan gedung yang sama bentuk dan besarnya dengan gambar menara yang tidak terbakar. Padahal jika terjadi kebakaran besar, asap hasil kebakaran itu akan menutupi cahaya, dan menghasilkan bayangan yang lebih gelap di sekitar bangunan. Selain itu letak awan yang juga masih persis sama di antara keduanya.
Sampai saat ini pun belum ada informasi yang menyatakan bahwa menara tertinggi di Israel ini mengalami kebakaran akibat ledakan rudal. Jadi dapat disimpulkan bahwa informasi yang mengklaim adanya serangan rudal Hamas yang mengakibatkan Menara Moshe Tel Aviv terbakar adalah informasi hoaks kategori manipulated content atau konten manipulasi.
=====
[REFERENSI]:
https://m.rri.co.id/humaniora/info-publik/1056042/cek-fakta-gedung-tertinggi-di-israel-hancur
https://www.phoenicia-ltd.com/Moshe-Aviv-Tower
Editor: Bentang Febrylian
Visual: Aribowo Sasmito.