[SALAH] Jejak Tapak Kaki Nabi Adam

Hasil Periksa Fakta Konaah (Anggota Komisariat Universitas 17 Agustus 1945 Jakarta).

Klaim yang salah. Faktanya, tapak kaki tersebut terletak di kaki Gunung Lampu, Tapaktuan, Aceh Selatan. Yang dikisahkan sebagai tapak kaki Tuan Tapa, tokoh dalam cerita legenda Aceh Selatan.

===============

Kategori: Konten yang Salah

===============

Sumber: Facebook

https://archive.vn/sDziS

===============

Narasi:

Narasi dalam gambar:

“Subhanallah, Inilah jejak telapak kaki nabi adam,ya allah sipapapun yang melihat postingan ini limpahkanlah Rejeki sampai tujuh turunan ya allah aminnn”

===============

Penjelasan:

Akun Facebook Mamah Dedeh mengunggah sebuah gambar yang diklaim sebagai jejak tapak kaki Nabi Adam. postingan yang diunggah pada 12 Desember ini telah mendapakan sebanyak 2.4K komentar dan telah dibagikan sebanyak 1K kali oleh pengguna Facebook lain.

Berdasarkan hasil penelusuran, klaim gambar tersebut adalah tidak benar. Faktanya, tapak kaki itu terletak di kaki Gunung Lampu, Tapaktuan, Aceh Selatan. Dilansir dari travel.detik.com, di sebuah batu karang yang menghadap lautan lepas, ada sebuah bentuk tapak kaki raksasa. Legenda lokal menyebutkan itulah tapak kaki Tuan Tapa, tokoh dalam cerita legenda Aceh Selatan. Legenda Tapak Tuan menjadi cerita rakyat turun temurun dan dipercaya masyarakat di sana.

Dengan demikian, tapak kaki raksasa yang diklaim sebagai jejak tapak kaki Nabi Adam adalah tidak benar karena tidak sesuai dengan fakta dan termasuk dalam kategori konten yang salah.

===============

Referensi:

https://www.liputan6.com/cek-fakta/read/4432900/cek-fakta-benarkah-jejak-kaki-nabi-adam-dalam-foto-ini-simak-faktanya

https://travel.detik.com/domestic-destination/d-3052458/misteri-tapak-kaki-raksasa-di-aceh-selatan