[SALAH] “tim satgas cov ugm saat ini sangat kuwalahan mengatur tempat untuk isolasi mandiri sivitas UGM”

BUKAN pesan dari Satgas Covid-19 UGM. Satgas Covid-19 UGM tidak pernah mengeluarkan penyataan resmi, terkait penuhnya tempat isolasi mandiri. Selain itu, sarana isolasi dan rumah singgah sampai saat ini masih cukup menampung kebutuhan isolasi mandiri sivitas UGM.

Selengkapnya di bagian PENJELASAN dan REFERENSI
============================================
Kategori : Konten Palsu
============================================

Akun ME Chitra Eka Dewi (fb.com/isabella.picasso.7) mengunggah sebuah postingan dengan narasi sebagai berikut:

“YOGYAKARTA ZONA MERAH
Untuk rekan2, bila tidak sangat penting dan mndesak, sementara ditunda dulu pulang ke jogja nggih. Saya sebagai tim satgas cov ugm saat ini sangat kuwalahan mengatur tempat untuk isolasi mandiri sivitas UGM. Kami sdh buka asrama mhs (3lantai) untuk isol yg positif tanpa gejala. Saat ini sdh penuh, ini kami hrs siapkan apartemen ugm untuk cadangan. Jogja merah merata kecuali sebagian GK dan KP.”

Sumber : https://archive.md/A7Een (Arsip)
============================================

PENJELASAN

Berdasarkan hasil penelusuran, klaim bahwa Tim Satgas Covid-19 UGM kewalahan mengatur tempat isolasi mandiri sivitas UGM dan saat ini sudah penuh sehingga tim satgas harus menyiapkan apartemen UGM untuk cadangan adalah klaim yang keliru.

Faktanya, bukan pesan dari Satgas Covid-19 UGM. Satgas Covid-19 UGM tidak pernah mengeluarkan penyataan resmi, terkait penuhnya tempat isolasi mandiri. Selain itu, sarana isolasi dan rumah singgah sampai saat ini masih cukup menampung kebutuhan isolasi mandiri sivitas UGM.

Kepala Bagian Humas dan Protokol UGM, Dr. Iva Ariani, mengatakan, Satgas Covid-19 UGM tidak pernah mengeluarkan penyataan resmi, terkait penuhnya tempat isolasi mandiri.

“Satgas Covid-19 UGM telah menyampaikan klarifikasi bahwa broadcast yang beredar sebelumnya bukan pernyataan resmi dari kami,” kata Iva, saat berbincang dengan Liputan6.com.

Iva mengungkapkan, situasi kasus infeksi Covid-19 di UGM terkendali, dengan dukungan pada proses 3T untuk memutus rantai penularan.

Sarana isolasi dan rumah singgah sampai saat ini masih cukup menampung kebutuhan isolasi mandiri civitas. Menurut Iva, saat ini UGM masih menerapkan sistem pembelajaran dalam jaringan (daring) dan dengan persetujuan beberapa kegiatan luar jaringan hanya untuk penyelesaian studi dan pencapaian kompetensi pada bidang ilmu tertentu.

“UGM mendorong semua pihak tetap menerapkan protokol kesehatan secara ketat,” tutupnya.

Sementara itu, Ketua Satgas Covid-19 UGM Rustamadji juga menegaskan bahwa tempat isolasi di UGM tidak penuh.

“Ada tempat isolasi tetapi bukan seperti itu, bukan lalu penuh, tidak. Kalau penghuni (tempat isolasi) ada satu dua saja, tidak penuh,” katanya seperti diberitakan Kompas.com, Kamis (3/12/2020).

“Kita kan di Sleman, posisi asrama haji saja tidak penuh, kalau (tempat isolasi di UGM) penuh kan jadi aneh,” ujarnya.

Rustam juga mengatakan, saat ini UGM masih menerapkan perkuliahan secara daring. Oleh karena itu, mengherankan bila ada informasi yang menyebut tempat isolasi di UGM penuh.

“Masih daring, makanya saya juga heran (dengan informasi yang beredar) kan jadi aneh. Ya ada yang luring tapi kan itu untuk yang mau menyelesaikan studi dan enggak banyak,” kata dia.

REFERENSI
https://www.liputan6.com/cek-fakta/read/4424936/cek-fakta-tidak-benar-satgas-covid-19-ugm-sebar-informasi-penuhnya-tempat-isolasi-mandiri
https://www.kompas.com/tren/read/2020/12/04/172900365/-hoaks-tempat-isolasi-mandiri-pasien-covid-19-di-ugm-penuh-

About Adi Syafitrah 1651 Articles
Pemeriksa Fakta Mafindo