[SALAH] Presiden ke-3 RI Baharuddin Jusuf (BJ) Habibie Meninggal Dunia

Hingga kini BJ Habibie masih dirawat secara intensif di RSPAD.

Selengkapnya di bagian PENJELASAN dan REFERENSI

===================================
Kategori : Konten Palsu
===================================

Beredar foto dengan narasi sebagai berikut:

“Inalillahi wainalillahi rojiun.
اَلسَّلاَمُ عَلَيْكُمْ وَرَحْمَةُ اللهِ وَبَرَكَاتُهُ
Seluruh warga bangsa ini berduka cita atas meninggalnya Presiden ke 3 Republik Indonesia, B.J Habibie.

Melalui kesempatan ini, mohon perkenankanlah saya turut mohon ke ikhlasan saudara”ku untuk turut mengirimkan Al Fatihah kepada saudara/bapak kita Mohammad B.J. Habibi.

Terima kasih.”

Sumber: https://web.archive.org/save/https://www.facebook.com/1876593662667493/photos/a.1891782951148564/2463388570654663/?type=3&theater

Sudah dibagikan sebanyak 15.000 kali. Berita palsu ini juga dibagikan di WhatsApp.

===================================

PENJELASAN

Presiden ke-3 RI Baharuddin Jusuf (BJ) Habibie kini masih dirawat intensif di Rumah Sakit Pusat Angkatan Darat (RSPAD) Gatot Subroto. Kabar meninggalnya BJ Habibie yang beredar di media sosial adalah hoax alias bohong belaka.

“Berita meninggalnya Pak Habibie yang beredar pagi ini tidak benar/hoax,” kata keponakan BJ Habibie, Adrie Subono, kepada detikcom, Selasa (10/9/2019).

Dilansir Antara, hoax tersebut beredar di Facebook dan menyebar lebih jauh lewat WhatsApp. Adrie menyatakan hingga kini Habibie tengah menjalani perawatan.

“Pak Habibie masih dirawat secara intensif di RSPAD. Mohon doanya,” kata Adrie.

Sebelumnya, Presiden Joko Widodo (Jokowi) telah menjenguk Habibie yang tengah dirawat di Cerebro Intensive Care Unit (CICU), Paviliun Kartika RSPAD Gatot Soebroto, pada Senin (9/9) pukul 18.23 WIB petang kemarin. Jokowi didampingi Menteri Sekretaris Negara Pratikno.

Di dalam ruangan tampak keluarga BJ Habibie, antara lain adik-adik dan menantu BJ Habibie. Kepala RSPAD Gatot Soebroto dr Terawan pun sempat memberi laporan kondisi Habibie ke Jokowi.

“Kondisi Bapak BJ Habibie dalam perawatan intensif. Keluarga yang menunggu semua menantu dan cucu beliau beserta adik-adik Pak Habibie dan adiknya Bu Ainun,” kata dr Terawan.

REFERENSI :
https://nasional.kompas.com/read/2019/09/10/08320401/kabar-habibie-meninggal-dipastikan-hoaks
https://news.detik.com/berita/d-4699755/beredar-isu-habibie-meninggal-keluarga-hoax
https://cekfakta.tempo.co/fakta/394/fakta-atau-hoaks-benarkah-bj-habibie-meninggal-dunia

About Adi Syafitrah 1651 Articles
Pemeriksa Fakta Mafindo