Facebook: “Mengapa saya melihat Artikel Terkait di bawah suatu postingan di Kabar Beranda?”

Ketika pemeriksa fakta menulis artikel dengan informasi lebih lengkap tentang suatu cerita, Anda mungkin akan melihatnya di Artikel Terkait di bawah suatu postingan di Kabar Beranda untuk membantu Anda memperoleh informasi lebih lanjut dan sudut pandang baru mengenai suatu topik.

Pelajari selengkapnya tentang pemeriksaan fakta pihak ketiga di Facebook.

Sumber: http://bit.ly/2HYGmQR

(versi bahasa tergantung setelan di perangkat yang digunakan).

======

Bagaimana cara Facebook menangani berita palsu melalui pemeriksa fakta pihak ketiga?

Kami berkomitmen untuk membendung penyebaran berita palsu di Facebook. Kami menggunakan teknologi dan tinjauan manusia untuk menghapus akun palsu, mempromosikan literasi berita, dan mengacaukan imbalan uang spammer. Di negara tertentu, kami juga bekerja sama dengan pemeriksa fakta pihak ketiga yang disertifikasi melalui Jaringan Pemeriksaan Fakta Internasional non-partisan untuk membantu mengidentifikasi dan mengulas berita palsu.

(video)

Pengurangan Penyebaran Berita Palsu

  • Mengidentifikasi berita palsu: kami mengidentifikasi berita yang mungkin palsu menggunakan tanda seperti masukan dari orang di Facebook. Pemeriksa fakta juga dapat mengidentifikasi berita untuk diulas sendiri.
  • Mengulas cerita: pemeriksa fakta akan mengulas cerita, memeriksa faktanya, dan menilai keakuratannya.
  • Menampilkan berita palsu di peringkat lebih rendah dalam Kabar Beranda: jika seorang pemeriksa fakta menilai berita sebagai palsu, berita tersebut akan muncul di peringkat bawah di Kabar Beranda. Ini akan mengurangi jumlah orang yang melihatnya secara signifikan.
  • Mengambil tindakan melawan pelaku kejahatan berulang: Halaman dan situs web yang berulang kali membagikan berita palsu akan mendapati distribusinya menurun dan kemampuannya beriklan hilang.

Memberikan Informasi Selengkapnya jika Anda Melihat Berita Palsu

  • Memberikan konteks selengkapnya tentang berita palsu: ketika pemeriksa fakta menulis artikel berisi informasi selengkapnya tentang suatu berita, Anda akan melihat artikel tersebut di Artikel Terkait persis di bawah berita di Kabar Beranda Anda
  • Memberi tahu orang ketika mereka sudah membagikan berita palsu: Anda akan menerima notifikasi jika mencoba membagikan berita atau telah membagikan satu berita pada masa lalu yang telah dinilai palsu oleh pemeriksa fakta. Admin Halaman juga akan diberi tahu jika mereka membagikan berita yang dinilai palsu.

Memberikan Fitur Lebih Banyak kepada Anda untuk Mengidentifikasi dan Memberikan Masukan tentang Berita Palsu

Sumber: http://bit.ly/2K5JRb9

(versi bahasa tergantung setelan di perangkat yang digunakan).

======

Pemeriksaan Fakta di Facebook Yang Wajib Diketahui Oleh Penerbit

Kami berkomitmen untuk melawan penyebaran berita palsu di Facebook. Di negara tertentu, kami juga bekerja sama dengan pemeriksa fakta pihak ketiga yang disertifikasi melalui Jaringan Pemeriksaan Fakta Internasional non-partisan untuk membantu mengidentifikasi dan mengulas berita palsu.

Pertanyaan: BAGAIMANA KITA MENGURANGI PENYEBARAN BERITA PALSU?

  • Mengidentifikasi berita palsu: kami mengidentifikasi berita yang mungkin saja palsu menggunakan tanda seperti masukan dari para pengguna Facebook. Pemeriksa fakta juga dapat mengidentifikasi cerita yang akan mereka tinjau.
  • Meninjau konten: pemeriksa fakta akan meninjau konten, memeriksa fakta, dan menilai keakuratannya.
  • Menampilkan berita palsu di peringkat lebih rendah dalam Kabar Beranda: jika seorang pemeriksa fakta menilai berita sebagai palsu, berita tersebut akan muncul di peringkat bawah di Kabar Beranda. Ini akan mengurangi jumlah orang yang melihatnya secara signifikan.
  • Mengambil tindakan melawan pelaku kejahatan berulang: Halaman dan situs web yang berulang kali membagi berita palsu akan dibatasi dan distribusinya juga akan dikurangi. Kemampuan memonetisasi dan beriklan mereka juga akan dihapus. Selain itu, mereka juga tidak bisa lagi mendaftar sebagai Halaman berita.

Pelajari selengkapnya tentang pemeriksaan fakta di Facebook dan bacalah tips mengenali berita palsu. Lanjutkan membaca Tanya Jawab yang relevan bagi penerbit.

Pertanyaan: SIAPAKAH PARTNER PEMERIKSAAN FAKTA PIHAK KETIGA FACEBOOK?

Jawab: Kami bekerja sama dengan banyak pemeriksa fakta pihak ketiga yang disertifikasi melalui Jaringan Pemeriksaan Fakta Internasional non partisan. Lihat tabel di bawah.

Pertanyaan: KONTEN APA YANG LAYAK UNTUK PEMERIKSAAN FAKTA?

Jawab: Pemeriksa fakta dapat meninjau dan memberi penilaian pada postingan publik Facebook dengan artikel, foto, atau video yang layak diberitakan.

Pertanyaan: APA SAJA OPSI PENILAIAN YANG DAPAT DIPILIH PEMERIKSA FAKTA PIHAK KETIGA?

Jawab: Sebelum memeriksa konten, pemeriksa fakta pihak ketiga akan diberikan pertanyaan berikut: “Seberapa akurat cerita ini? Berikan penilaian Anda di bawah.” Produk pemeriksa fakta pihak ketiga Facebook menyediakan 9 opsi penilaian:

  1. Palsu: Klaim utama dalam konten ini tidak akurat secara faktual. Hal ini lazimnya sama dengan penilaian “palsu” atau “umumnya palsu” di situs pemeriksa fakta.
  2. Campuran: Klaim dalam konten ini merupakan campuran fakta yang akurat dan tidak akurat, atau klaim utama yang menyesatkan atau tidak lengkap.
  3. Judul Salah: Klaim utama dari konten isi artikel adalah benar, tetapi klaim utama pada judul secara faktual tidak akurat.
  4. Benar: Klaim utama dalam konten ini akurat secara faktual. Hal ini lazimnya sama dengan penilaian “benar” atau “umumnya benar” di situs pemeriksa fakta.
  5. Tidak memenuhi syarat: Konten mengandung klaim yang tidak dapat diverifikasi, benar pada saat waktu penulisan, atau dari situs web atau Halaman yang tujuan utamanya adalah mengekspresikan pendapat atau agenda seorang tokoh politik.
  6. Satir: Konten ini diposting oleh Halaman atau domain yang tenar akan publikasi satirnya, atau orang yang bernalar akan memahami konten sebagai ironi atau humor dengan pesan sosial. Itu masih mungkin terbantu dengan konteks tambahan.
  7. Opini: Konten mengungkapkan pendapat pribadi, mendukung sudut pandang (mis., pada masalah sosial atau politik), atau promosi diri. Hal ini termasuk, tetapi tidak terbatas pada, konten yang dibagikan dari situs web atau Halaman yang tujuan utamanya adalah mengekspresikan pendapat atau agenda dari tokoh publik, kelompok pemikir, LSM, dan bisnis.
  8. Pembuat gurauan: Situs web yang memungkinkan pengguna untuk membuat cerita “gurauan” sendiri guna dibagikan di situs media sosial.
  9. Tidak dinilai: Ini adalah kondisi default sebelum pemeriksa fakta memeriksa fakta sebuah konten atau jika URL rusak. Pembiaran kondisi default ini (atau mengembalikan penilaian lain ke kondisi ini) berarti kami tidak perlu mengambil tindakan berdasarkan penilaian.

Pertanyaan: APA YANG TERJADI JIKA KONTEN YANG SAYA BUAT ATAU BAGIKAN DIBERI PERINGKAT “PALSU”, “CAMPURAN” ATAU “JUDUL PALSU” OLEH PEMERIKSA FAKTA?

A. Distribusi konten tersebut dikurangi. Konten tersebut akan muncul di posisi lebih rendah dalam Kabar Beranda, dan akan diikuti dengan Artikel Terkait dari pemeriksa fakta. Jika orang mencoba membagikan konten tersebut, mereka akan diberi tahu tentang pelaporan tambahan. Mereka juga akan diberi tahu jika konten yang sudah dibagikan pada masa lalu sudah diperingkat oleh pemeriksa fakta.

APA KONSEKUENSINYA JIKA SAYA BERULANG KALI MEMBAGIKAN KONTEN YANG DINILAI “PALSU”?

Jawab: Untuk melawan berita palsu secara lebih efektif, kami juga menindak Halaman dan domain yang membagikan, dan domain yang berulang kali menerbitkan konten yang dinilai “Palsu”. Halaman dan domain tersebut akan dibatasi, termasuk penurunan distribusinya seiring meningkatnya jumlah pelanggaran. Kemampuannya memonetisasi dan beriklan akan dihapus setelah melakukan pelanggaran berulang kali. Jika kami menemukan domain serupa yang telah dibuat untuk menghindari pembatasan pada domain yang sudah ada, kami juga akan mengambil tindakan terhadap domain tersebut.

Halaman dan situs web juga akan dilarang untuk mendaftar sebagai Halaman berita di Facebook jika berulang kali menerbitkan atau membagikan berita palsu. Jika Halaman berita terdaftar berulang kali membagikan berita palsu, Pendaftaran Halaman beritanya akan dicabut.

Menghapus konten palsu tidak akan memulihkan akun, tetapi seiring berjalannya waktu, Halaman dan domain dapat memulihkan distribusi dan kemampuannya untuk memonetisasi serta beriklan jika berhenti membagikan berita palsu.

Pertanyaan: JIKA ADMIN HALAMAN MEMBAGIKAN KONTEN “PALSU” YANG TIDAK DIBUATNYA, DAPATKAH DIA MELAKUKAN PERBAIKAN, ATAU MEMPERSENGKETAKAN KONTEN TERSEBUT?

Jawab: Admin halaman bertanggung jawab atas konten yang dibagikan kepada pemirsa mereka, meskipun konten tersebut tidak mereka buat sendiri. Admin halaman tidak dapat meminta perbaikan atau sengketa. Namun, jika penerbit yang menulis konten berhasil menerbitkan perbaikan atau mempersengketakan penilaian, pelanggaran terhadap Halaman akan dicabut.

Ingat bahwa sekadar menghapus postingan tidak cukup untuk mencabut pelanggaran terhadap Halaman atau domain.

Dari waktu ke waktu, Halaman dan domain dapat memulihkan distribusi dan kemampuannya untuk memonetisasi serta beriklan jika berhenti membagikan berita palsu.

Pertanyaan: BAGAIMANA CARA PENERBIT MENERBITKAN PERBAIKAN UNTUK, ATAU MEMPERSENGKETAKAN PENILAIAN, KONTEN YANG MEREKA BUAT?

Jawab: Penerbit dapat menghubungi langsung organisasi pemeriksaan fakta pihak ketiga jika (1) mereka sudah memperbaiki konten yang dinilai, atau jika (2) mereka yakin bahwa penilaian dari pemeriksa fakta tidak akurat.

  • (1) Perbaikan: Untuk menerbitkan perbaikan, penerbit harus memperbaiki konten yang palsu dan menyatakan secara tegas bahwa perbaikan dilakukan langsung pada cerita.
  • (2) Sengketa: Untuk mempersengketakan penilaian, penerbit harus menunjukkan secara tegas alasan ketidakakuratan penilaian asli.

Jika penilaian berhasil diperbaiki atau dipersengketakan, demosi terhadap konten akan dicabut dan pelanggaran terhadap Halaman atau domain akan dihapus. Untuk melihat distribusi untuk memulihkan distribusi Halaman atau domain dibutuhkan waktu beberapa hari. Selain itu, setiap pemulihan akan dipengaruhi oleh pelanggaran karena berita palsu dan intervensi terkait lainnya (seperti demosi karena clickbait).

Harap diperhatikan:

  • Perbaikan dan sengketa diproses sesuai kebijaksanaan pemeriksa fakta. Pemeriksa fakta diminta untuk menanggapi permintaan dalam periode waktu yang wajar, idealnya satu hari kerja untuk perbaikan sederhana, dan hingga beberapa hari kerja untuk sengketa yang lebih rumit.
  • Sebagai koreksi, harap pastikan informasi yang relevan sudah benar baik di situs web Anda maupun postingan Facebook yang berkaitan (termasuk gambar dan judul). Harap sertakan URL postingan Facebook ini di dalam email Anda ke organisasi pemeriksa fakta yang relevan.
  • Penerbit harus mengirimkan koreksi atau sengketa mereka dalam waktu satu minggu sejak menerima notifikasi peringkat “Salah”, “Campuran”, atau “Judul Salah”. Kami tidak bisa menjamin bahwa banding yang diajukan setelah durasi satu minggu ini akan diproses oleh partner pemeriksa fakta kami.
  • Jika konten Anda dinilai oleh beberapa organisasi, Anda harus menghubungi setiap pemeriksa fakta. Namun perlu diingat bahwa jika konten Anda sudah ditandai “Benar” oleh pemeriksa fakta, peringkat tersebut menggantikan peringkat “Campuran” atau “Palsu” yang diberikan oleh pemeriksa fakta yang lain.
  • Penyalahgunaan proses perbaikan dan sengketa akan dikenakan sanksi.

Pertanyaan: APAKAH YANG DIMAKSUD INDEKS HALAMAN BERITA FACEBOOK?

A. Indeks Halaman berita adalah langkah mendasar untuk membantu kami mengidentifikasi halaman Facebook yang utamanya menerbitkan konten berita.

Halaman Facebook mana pun yang utamanya membuat karya jurnalistik harus terdaftar sebagai Halaman berita di Facebook.

Halaman yang terdaftar akan berhak menggunakan produk dan layanan yang dirancang khusus untuk penerbit berita. Manfaat lainnya akan berkembang seiring berjalannya waktu dan mendaftarkan Halaman berita akan memungkinkan kami untuk memahami keragaman dan kebutuhan ekosistem baru di Facebook secara penuh.

Facebook memiliki hak untuk mengubah, menangguhkan, mengakhiri akses ke, atau menghentikan ketersediaan proses ini kapan saja. Untuk memastikan pengalaman terbaik untuk orang-orang dan para penerbit, kami dapat mengubah atau membuat pengecualian terhadap pedoman ini jika diperlukan. Pencantuman ke dalam indeks Halaman berita berdasarkan pada panduan ini, dan bukan merupakan dukungan dari Facebook atas tayangan yang didukung oleh Halaman yang dicantumkan.

Indonesia

Sumber: http://bit.ly/2W19XmN

(versi bahasa tergantung setelan di perangkat yang digunakan).