Foto yang digunakan adalah foto ketika Prabowo menghadiri acara diskusi publik Fraksi Partai Gerindra di Kompleks Parlemen, Senayan, bukan seperti yang disebut di narasi post sumber. Selengkapnya di bagian PENJELASAN dan REFERENSI.
======
KATEGORI
Disinformasi.
======
SUMBER
http://bit.ly/2QQs8ZU, post ke grup “Jokowi Presiden RI 2019 – 2024” (facebook.com/groups/www.relawan.jokowi.ahok.bersatu) oleh akun “Pusar Angin” (facebook.com/pusar.angin.180), sudah dibagikan 400 kali per tangkapan layar dibuat.
======
NARASI
“## Capres PRABOWO SUBIYANTO sedang menjalankan ibadah Misa Kebaktian di gereja bersama kluarga karena hari ini hari natal,,,,, ” Selamat hari natal ya pak prabowo moga th 2019 cukup menjadi capres yg sukses ” Aamiin…. Mana ni pengawalnya 212 kok gk ada…. ?”.
======
PENJELASAN
(1) http://bit.ly/2rhTadC / http://bit.ly/2MxVN7S, First Draft News: “Konten yang Salah
Ketika konten yang asli dipadankan dengan konteks informasi yang salah”.
Post SUMBER menggunakan foto yang sudah beredar sebelumnya mengenai berita tentang Prabowo yang menghadiri diskusi publik Fraksi Partai Gerindra DPR di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, lalu mengedarkan dengan narasi yang tidak ada hubungannya dengan konteks asli dari foto, untuk membangun premis.
——
(2) Salah satu sumber gambar, REPUBLIKA(dot)CO(dot)ID @ 15 Jun 2014: “Hashim Djojohadikusumo Berkisah Soal Prabowo dan ICMI”.
Deskripsi foto: “Hashim Djojohadikusumo (kanan), Prabowo Subianto, Sumarjati Arjoso, dan Suhardi menghadiri diskusi publik Fraksi Partai Gerindra di kompleks Parlemen, Jakarta, Kamis (17/10).
Foto: Republika/Adhi Wicaksono”, selengkapnya di http://bit.ly/2TaCMHg.
======
REFERENSI
http://bit.ly/2QOph3r, ANTARA FOTO: “DISKUSI PERDAGANGAN ORANG
(foto)
Ketua Dewan Pembina Partai Gerindra Prabowo Subianto (kedua kanan) bersama Anggota Dewan Penasehat Partai Gerindra Hashim Djojohadikusumo (kanan), Ketua Umum Partai Gerindra Suhardi (kiri) dan Anggota DPR Fraksi Partai Gerindra Sumarjati Arjoso (kedua kiri) menghadiri diskusi publik Fraksi Partai Gerindra DPR di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Kamis (17/10). Diskusi tersebut membahas soal membangun dan memperkuat kolaborasi para pemangku kepentingan dalam pemberantasan tindak pidana perdagangan orang (Human Trafficking). ANTARA FOTO/Widodo S. Jusuf/Koz/pd/13.
INFO KORPORASI
Handout
Editor: –
Disiarkan: 17/10/2013 15:0 WIB
Dilihat: 522 kali”.
======
Sumber: https://web.facebook.com/groups/fafhh/permalink/805932889739248/