[SALAH] Pemelintiran konteks video “SBY coblos nomor 1”

Video yang digunakan oleh post sumber adalah untuk keperluan dukungan ke Pasangan Cagub dan Cawagub Kalimantan Selatan di 2015, bukan untuk keperluan lain. Selengkapnya di bagian PENJELASAN dan REFERENSI.

======

KATEGORI

Disinformasi.

======

SUMBER

(1) http://bit.ly/2MWDmF8, mention ke akun @turnbackhoax (twitter.com/turnbackhoax).

——

(2) http://bit.ly/2NvULtn, cuitan oleh akun “hendra ๐Ÿ”ž” (twitter.com/hendraIG), sudah dicuit ulang 207 kali per tangkapan layar dibuat.

——

(3) http://bit.ly/2NAaW9r, post oleh akun “HenryGuci” (instagram.com/kerjabersama_2periode).

——

(4) http://bit.ly/2I5EO7x, post oleh Page “KataKita” (facebook.com/pageKataKita), sudah dibagikan 557 kali per tangkapan layar dibuat.

——

(5) http://bit.ly/2xvaqzc, post oleh Page “Dewa Aruna” (facebook.com/Dewa-Aruna-148935899035062), sumber dari post KataKita, sudah dibagikan 232 kali per tangkapan layar dibuat.

======

NARASI

(1) @hendraIG: “Ingat pesan pak SBY ya ๐Ÿ˜‚๐Ÿ˜‚๐Ÿ˜‚

#JokowiLagi
#JokowiLagi
#JokowiLagi
#Jokowi2Periode
#JokowiAmin
#JokowiSatuKaliLagi
#Jokowi1xlagi
#JokowiMarufAmin2019
#JokowiMembangunIndonesia
#2019JokowiMarufAmin
#2019TetapJokowi
#2019TetapPancasila
#2019T3tapJokowi”.

——

(2) Narasi selengkapnya oleh akun-akun lain di bagian SUMBER di (3) bagian REFERENSI.

======

PENJELASAN

(1) http://bit.ly/2rhTadC / http://bit.ly/2MxVN7S, First Draft News: โ€œKonten yang dimanipulasi

Ketika informasi atau gambar yang asli dimanipulasi untuk menipu”. Video sudah disunting, durasi video asli adalah 0:30 (30 detik), bukan 0:13 (13 detik) seperti yang digunakan oleh post SUMBER.

——

(2) http://bit.ly/2rhTadC / http://bit.ly/2MxVN7S, First Draft News: โ€œKonten yang Salah

Ketika konten yang asli dipadankan dengan konteks informasi yang salahโ€. Video diedarkan setelah nomer urut Pasangan Capres dan Cawapres diumumkan, untuk membangun premis bahwa di video yang digunakan oleh post sumber SBY mendukung Pasangan nomor 1.

======

REFERENSI

(1) http://bit.ly/2I4pwjf, YouTube: “DUKUNGAN PAK SBY … Nomor 1 Pilihan Kita Kalimantan Selatan

Relawan 1Nusa
Published on Nov 30, 2015
Nomor 1 Pilihan Kita”.

——

(2) Wikipedia: “Pemilihan umum Gubernur Kalimantan Selatan 2015

Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas

Ini adalah versi stabil, diperiksa pada tanggal 18 Juli 2017. Ada 1 perubahan tertunda menunggu peninjauan.
Akurasi Terperiksa

Pemilihan Umum Gubernur Kalimantan Selatan 2015 akan dilaksanakan pada 9 Desember 2015 untuk memilih Gubernur Kalimantan Selatan periode 2016-2021. Terdapat tiga pasang kandidat yang bertarung pada pilgub Kalsel 2015, yaitu Zairullah Azhar dan Muhammad Safi’i yang diusung oleh Partai Kebangkitan Bangsa (PKB), Partai Demokrat, dan Partai Nasional Demokrat (NasDem); Muhidin dan Gusti Farid Hasan Aman yang maju melalui jalur independen; serta Sahbirin Noor dan Rudy Resnawan yang diusung oleh Partai Gerindra, Partai Persatuan Pembangunan (PPP), Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP), Partai Golongan Karya, Partai Keadilan Sejahtera (PKS), Partai Hati Nurani Rakyat (Hanura), dan Partai Amanat Nasional (PAN)[1]”, selengkapnya di http://bit.ly/2OEnqcd.

——

(3) Narasi selengkapnya oleh akun-akun lain di bagian SUMBER:

@kerjabersama_2periode: “Menjelang sore asiknya Nyimak ini Dulu ๐Ÿ˜Š #no1 #JokowiLagi”.

KataKita: “Jangan lupa nanti ingat Non 1 coplosnya…

Hehehehehe sahabat jangan banyak komentar ya….

Kita dukung Bersama sama dengan Damai untuk Indonesia…

Maju
.
.
.
.
.
.
.
.
.
.
.
.
.
.
.
Dewa Aruna”

Dewa Aruna: “Jangan lupa nanti ingat Non 1 coplosnya…

Hehehehehe shabat jangan banyak komentar ya….
Kita dukung Bersama sama dengan Damai untuk Indonesia
Maju”.

======

Sumber: https://www.facebook.com/groups/fafhh/permalink/751069211892283/

Video yang digunakan oleh post sumber adalah untuk keperluan dukungan ke Pasangan Cagub dan Cawagub Kalimantan Selatan di 2015, bukan untuk keperluan lain. Selengkapnya di bagian PENJELASAN dan REFERENSI.

Posted by Aribowo Sasmito on Saturday, September 22, 2018