[BENAR] “PKS dan Gerindra Purwakarta Bantah Pasang Spanduk yang Dinilai Provokatif”

Humas DPD PKS dan DPC Gerindra Kabupaten Purwakarta yakni Agus Budiono dan Sri Puji Utami membantah pihaknya membuat dan memasang spanduk yang dinilai profokativ dengan bertuliskan “Kami Caleg Partai Gerindra dan PKS Menolak Khilafah. Indonesia Damai Menolak Khilafah di Wilayah Purwakarta. Barisan Muda Muslim Purwakarta,” di pagar eks Kantor Polwil dan di pagar Giant Pelangi Plaza.

=====

Sumber: Media Daring

=====

Kategori: Klarifikasi

=====

Narasi :
1. “Keberadaan spanduk tersebut dinilai provokatif, terlebih menjelang pilpres dan pileg. Hingga saat ini spanduk yang ditemukan sudah diturunkan dan dijadikan barang bukti,” ujar Humas DPD PKS Kabupaten Purwakarta, Agus Budiono, Minggu (5/8).

2. “Itu fitnah,” kata Ketua DPC Gerindra Kabupaten Purwakarta Sri Puji Utami, Minggu (5/8).

=====

Penjelasan:
DPD PKS dan DPC Gerindra Kabupaten Purwakarta memberikan klarifikasi terkait spanduk yang dinilai profokatif yang terpasang di pagar eks Kantor Polwil dan pagar Giant Pelangi Plaza.

Spanduk itu bertuliskan “Kami Caleg Partai Gerindra dan PKS Menolak Khilafah. Indonesia Damai Menolak Khilafah di Wilayah Purwakarta. Barisan Muda Muslim Purwakarta.” Di sisi kanan dan kiri spanduk tersebut terpasang logo PKS dan Gerindra.

Humas DPD PKS Kabupaten Purwakarta, Agus Budiono menyatakan PKS bersama caleg tidak pernah mengeluarkan statemen dan memasang seperti yang tercantum pada spanduk, selain itu tidak mempunyai hubungan apa pun dengan Barisan Muda Muslim Purwakarta yang namanya terpampang dalam spanduk tersebut.

“Keberadaan spanduk tersebut dinilai provokatif, terlebih menjelang pilpres dan pileg. Hingga saat ini spanduk yang ditemukan sudah diturunkan dan dijadikan barang bukti,” tegas Agus.

Agus pun menjelaskan PKS merasa dirugikan dengan pernyataan-pernyataan tersebut. Ia meminta kepada aparat yang berwenang untuk mengusut pihak-pihak yang dengan sengaja telah memasangnya hingga menimbulkan keresahan di kalangan masyarakat.

Di sisi yang sama Ketua DPC Gerindra Kabupaten Purwakarta, Sri Puji Utami juga memberikan klarifikasinya. “Itu fitnah,” katanya.

=====

Referensi:
1. https://elshinta.com/…/dpd-pks-purwakarta-sesalkan-spanduk-…
2.http://rri.co.id/…/dpd_pks_purwakarta_nyatakan_tidak_pasang…
3. http://www.rmoljabar.com/…/PKS-Dan-Gerindra-Bantah-Sebar-Sp…