[SALAH] VIRAL PENDAKI YANG MENINGGAL DI GUNUNG BAWAKARAENG

Viral di media sosial informasi mengenai pendaki wanita yang ditinggal, mengalami hipotermia dan dikabarkan meninggal dunia di Sulawesi Selatan. Informasi tersebut menjadi viral setelah akun Facebook bernama Alim Alwi Yusuf menceritakan pengalaman pribadinya menyelamatkan pendaki wanita yang kemudian mendapat banyak respon dari netizen.

KATEGORI : DISINFORMASI

===

SUMBER : MEDIA SOSIAL INSTAGRAM dan FACEBOOK

===

NARASI : (Sebuah komentar dari netizen bernama @azharimuhammadd menyebut bahwa pendaki perempuan yang terkena hipotermia kritis kemudian meninggal dunia)

“Saya ketemu dengan orang ini min. Udah meninggal kemarin yang kritis, Waktu saya dapati jarinya sudah biru. Sedangkan temannya yang dua orang cuman bisa menghayal. Kasihan mereka ditinggal sama leadernya yang ngotot mau puncak, padahal waktu itu badai di Pos 8,” komentar akun azharimuhammadd.

“Pokoknya waktu hari Minggu Gunung Bawakaraeng memukul telak para pendaki, total ada 5 pendaki yang hilang sampai sekarang. Dan rata-rata hilang di Pos 6-8,” 

===

PENJELASAN : Kisah penyelamatan yang dibagikan oleh akun Facebook bernama Alim Alwi Yusuf viral di media sosial Facebook dan Instagram. Dalam postingannya tersebut, Alwi mengunggah beberapa foto dan sebuah video yang dibarengi dengan narasi bahwa dirinya tengah melakukan penyelamatan terhadap pendaki wanita yang ditinggal oleh teman laki-lakinya. Melansir dari kompas.com, Alwi yang dihubungi secara langsung menjelaskan bahwa peristiwa itu benar dan ia terlibat dalam proses menolong pendaki tersebut.

Selang beberapa saat informasi tersebut viral, terdapat netizen dengan nama @azharimuhammadd yang mengisi kolom komentar di Instagram Alwi. Ia menyebut turut menjadi saksi peristiwa tersebut dan mengatakan bahwa si pendaki wanita telah meninggal dunia.

Guna meluruskan isu mengenai meninggalnya si pendaki, Alwi pun angkat bicara dan menyebut bahwa informasi tersebut adalah hoaks. Menurutnya si pendaki wanita itu tidak meninggal. Setelah berhasil dievakuasi, si pendaki dibawa ke puskermas terdekat dan diberikan pertolongan medis hingga bisa terselamatkan.

===

REFERENSI :

https://www.facebook.com/weiwint.itungg/posts/1978483282189490

https://www.instagram.com/itungdaeng_/?hl=id

https://travel.detik.com/travel-news/d-4023831/menelusuri-isu-viral-pendaki-yang-meninggal-karena-ditinggal?_ga=2.42944165.1682913751.1526526219-866359947.1520566195

https://travel.kompas.com/read/2018/05/16/092928527/viral-kisah-pendaki-alami-hipotermia-setelah-ditinggal-temannya-mengejar?page=all