Sumber : Media Sosial
Narasi :
Penjelasan & Fakta :
Pemberitahuan dari pihak JNE di situs resminya :
https://goo.gl/BxK3wX
“Waspada Terhadap Penipuan yang Mengatasnamakan JNE”
30 January 2017
Jakarta, 30 Januari 2017
Ref. No. 012/MC – MRD/JNE/I/2017
Kepada Yth :
Pelanggan Setia JNE
Perihal : Waspada Terhadap Penipuan yang Mengatasnamakan JNE
Dengan Hormat,
Sehubungan dengan maraknya praktek penipuan yang mengatasnamakan JNE dengan modus memperoleh undian ataupun hadiah. Bersama ini kami sampaikan bahwa:
Pengumuman penyelenggaraan suatu program berhadiah dan pemenangnya yang secara resmi diselenggarakan oleh JNE hanya akan diumumkan melalui www.jne.co.id dan akun social media resmi. (Facebook: JNE / Twitter: @JNE_ID / Instagram : @JNE_ID)
Program berhadiah yang diselenggarakan secara resmi oleh JNE tidak memungut biaya apapun dari pemenangnya.
Demikian informasi ini kami sampaikan. Atas nama seluruh manajemen JNE, kami menghimbau agar selalu berhati-hati terhadap praktek penipuan yang mengatasnamakan JNE.
Untuk informasi lebih lanjut, silakan menghubungi :
Customer Care JNE
Telp: 021 – 2927 8888/ email: customercare@jne.co.id
Facebook: JNE / Twitter: @JNE_ID / Instagram : @JNE_ID
Hormat Kami,
Mayland HP
Head of Marketing Communication Division
PT. Jalur Nugraha Ekakurir
http://bit.ly/2kERZQz”
https://www.facebook.com/groups/fafhh/permalink/536163916716148/