[SALAH] Gemparkan 1 Indonesia, Pasangan Ganjar-Mahfud MD Di Tetapkan Di Istana Sore ini

Hasil periksa fakta Ummul Hidayah. Unggahan video dengan klaim pasangan Ganjar-Mahfud MD diresmikan di Istana Negara. Judul dan cover pada unggahan tersebut telah dimanipulasi. Narasi yang disampaikan dalam unggahan tersebut adalah artikel dari detik.com yang berjudul “Pantun Hasto PDIP: Mahfud Md Bakal Cawapres Tegak Lurus”.

=========
[KATEGORI]: Konten yang dimanipulasi.

========
[SUMBER]: https://archive.cob.web.id/archive/1694770382.539151/youtu.be/tkVOKTfFrBU%40si%3D5irGhO8vizlJWgoR.html (YouTube)

=====
[NARASI]: “Gemparkan 1 Indonesia, Pasangan Ganjar-Mahfud MD Di Tetapkan Di Istana Sore ini”

============
[PENJELASAN]:
Akun YouTube Kabar Politik pada 14 September 2023 mengunggah video dengan judul “Gemparkan 1 Indonesia, Pasangan Ganjar-Mahfud MD Di Tetapkan Di Istana Sore ini”.  Judul tersebut tidak sesuai dengan isi dari video yang diunggah. Video yang berdurasi 10 menit 5 detik itu tidak menyampaikan Ganjar resmi gandeng Mahfud MD dan peresmian tersebut dilaksanakan di Istana Negara akan tetapi menyampaikan kode dari Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto tentang Mahfud MD yang akan menjadi cawapres Ganjar.

Unggahan tersebut menarasikan artikel berjudul “Pantun Hasto PDIP: Mahfud Md Bakal Cawapres Tegak Lurus” yang diunggah pada laman kaltim.tribunnews.com tanggal 13 September 2023. Artikel ini menyampaikan narasi tentang pantun dari Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto yang memberi kode bahwa Mahfud MD akan menjadi cawapres Ganjar.
==========

[REFERENSI]:
– https://news.detik.com/pemilu/d-6928598/pantun-hasto-pdip-mahfud-md-bakal-cawapres-tegak-lurus#:~:text=Kode%20Mahfud%20Md%20menjadi%20bakal%20cawapres%20di%20Pilpres,Bermartabat%27%20yang%20disiarkan%20YouTube%20Kemenko%20Polhukam%2C%20Rabu%20%2813%2F9%2F2023%29.