Hasil periksa fakta Ari Dwi Prasetyo.
Faktanya, Luna Maya tidak mengunggah informasi apapun mengenai berita kehamilan dirinya.
Selengkapnya di bagian penjelasan.
====
Kategori: Konten Yang Menyesatkan
====
Sumber: Facebook
Narasi dalam gambar :
“ALHAMDULILLAH!! SUNGGUH TAK DI SANGKA TERNYATA BAYI DALAM KANDUNGAN LUNA MAYA DI NYATAKAN KEMBAR OLEH DOKTER SPESIALIS”
Penjelasan:
Akun Facebook Nharsyyag Kanen membagikan sebuah tautan Youtube yang dalam unggahannya memperlihatkan Luna Maya beserta seorang laki-laki dan disertai narasi bahwa Luna Maya tengah hamil bayi kembar.
Setelah melakukan penelusuran, sejauh ini tidak ada informasi resmi terkait kebenaran informasi terkait kehamilan Luna Maya. Melalui Instagram resminya, Luna Maya sama sekali tak mengunggah informasi bahwa dirinya sudah menikah apalagi hamil.
Selain itu, pria yang terdapat dalam thumbnail video tersebut merupakan Marcel Wen yang merupakan seorang ilusionis dan bukan suami dari Luna Maya.
Dengan unggahan akun Facebook Nharsyyag Kanen dikategorikan sebagai Konten Yang Menyesatkan.
====
Referensi:
https://www.instagram.com/marcelwenn/
https://www.instagram.com/lunamaya/