
- Dalam situs resmi kementerian agama tidak ditemukan informasi tersebut, video klaim merupakan pertemuan menteri agama dengan dubes Arab Saudi terkait penguatan kerja sama dua negara, dari haji hingga pendidikan.
- Unggahan berisi klaim “menteri agama resmi membagikan dana hibah 250 juta-1 miliar” merupakan konten palsu (fabricated content).
Beredar video [arsip] dari akun tiktok “dana.hiba18” pada Selasa (30/09/2025) disertai takarir:
“Menteri Agama resmi membagikan bantuan dana hibah ke seluruh wilayah indonesia bantuan dana hibah mulai 250 jt-1 milyar bagi yang membutuhkan silahkan daftar diri anda sekarang”

Hingga Senin (06/10/2025), konten tersebut telah mendapat lebih dari 5 ribu tanda suka, menuai lebih dari 5 ribu interaksi komentar serta dibagikan ulang lebih dari 3 ribu kali oleh pengguna Tiktok lainnya.
Pemeriksaan Fakta
Tim Pemeriksa Fakta Mafindo (TurnBackHoax) menelusuri kebenaran klaim dengan memasukkan kata kunci “Menteri Agama Resmi Membagikan Dana Hibah 250 Juta-1 Miliar” ke mesin pencarian Google. Hasilnya tidak ditemukan informasi kredibel yang membenarkan klaim.
Selanjutnya Tim Pemeriksa Fakta Mafindo (TurnBackHoax) menelusuri situs resmi kementerian agama kemenag.go.id. Hasilnya tidak ditemukan informasi terkait dana hibah 250 juta-1 miliar untuk seluruh wilayah di Indonesia.
Tim Pemeriksa Fakta Mafindo (TurnBackHoax) kemudian menelusuri lebih dalam terkait unggahan dengan memasukan potongan tangkapan layar ke dalam Google Lens. Hasilnya ditemukan video serupa dengan klaim dari akun tiktok kemenag_ri yang menjelaskan bahwa video tersebut merupakan pertemuan Menteri Agama Nasaruddin Umar dengan Duta Besar Arab Saudi, Faisal bin Abdullah Al-Amudi, di Menteng, Jakarta. Keduanya mendiskusikan penguatan kerja sama dua negara, dari haji hingga pendidikan.
Kesimpulan
Unggahan berisi klaim “menteri agama resmi membagikan dana hibah 250 juta-1 miliar” merupakan konten palsu (fabricated content).
(Ditulis oleh Daud Bachtiar)