
- Tidak ditemukan informasi atau pemberitaan kredibel yang membenarkan klaim.
- Video berisi klaim “Megawati ngotot bubarkan KPK imbas skandal elite PDIP terkuak” merupakan konten yang menyesatkan.
Beredar video [arsip] dari akun TikTok “jo…di281063” pada Rabu (26/2/2025) yang menampilkan gambar Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri dengan narasi:
MEGAWATI NGOTOT BUBARKAN KPK!!
SKANDAL KORUP ELITE PDIP TERKUAK
PRABOWO MAKIN BRUT4L PERANGI KORUPTOR
ADA SIASAT LICIK DI BALIK PEMBUBARAN KPK
Hingga Selasa (11/3/2025) unggahan tersebut telah ditonton lebih dari 2.000 kali, disukai oleh 132 pengguna, menuai 21 komentar dan 2 kali dibagikan ulang.
Pemeriksaan Fakta
Disadur dari artikel Cek Fakta tribunpekanbaru.com.
Tribunpekanbaru.com cek fakta melakukan pencarian pada media mainstream. Hasilnya tidak ada satupun artikel yang menyatakan Megawati ngotot bubarkan KPK imbas skandal elite PDIP terkuak.
Bahkan dalam beberapa artikel banyak menyerukan jika PDIP akan menghormati berjalannya hukum di Indonesia.
Kemudian dilakukan pencarian juga pada media sosial baik akun media sosial PDIP, Megawati, Puan Maharani, Prabowo Subianto, hingga KPK. Tidak ditemukan juga informasi terkait Megawati ngotot bubarkan KPK imbas skandal elite PDIP terkuak.
Kesimpulan
Video berisi klaim “Megawati ngotot bubarkan KPK imbas skandal elite PDIP terkuak” merupakan konten yang menyesatkan.
(Ditulis oleh Pekik Jalu Utomo)