- Kementerian Desa, Pembangunan Desa Tertinggal (PDT), dan Transmigrasi menegaskan pihaknya tidak membuka loker PLD.
- Unggahan “informasi lowongan pekerjaan PLD” yang disertai tautan ke laman tak resmi itu merupakan konten palsu (fabricated content).
Pada Senin (5/10/2024) akun Facebook “LOKER ID” membagikan foto [arsip] berisi informasi tentang lowongan kerja (loker) Pendamping Lokal Desa (PLD) dengan gaji Rp15 juta per bulan.
Berikut narasi lengkapnya:
PLD Kemendesa 2024 Buka Lowongan Kerja Dengan Gaji Hingga Rp 15juta, Berikut Syarat dan link klik daftar 👇👇👇
Hingga Jumat (8/11/2024), unggahan menuai hampir 50 tanda suka dan belasan komentar.
Pemeriksaan Fakta
Tim Pemeriksa Fakta Mafindo (TurnBackHoax) pertama-tama menelusuri tautan yang tersemat dalam unggahan. Hasilnya, tautan tak resmi itu mengarahkan calon pelamar untuk mengisi data pribadi, seperti nama lengkap hingga nomor telegram.
TurnBackHoax lalu menelusuri akun Instagram resmi Kementerian Desa, Pembangunan Desa Tertinggal (PDT), dan Transmigrasi “kemendespdtt”. Diketahui, kementerian tersebut pada Jumat (25/11/2024) sudah menegaskan pihaknya tidak membuka loker PLD.
Kementerian Desa, PDT, dan Transmigrasi mengimbau masyarakat untuk mengecek informasi melalui laman resmi atau akun media sosial:
- kemendesa.go.id
- Instagram kemendespdtt
- X kemendespdtt
Kesimpulan
Unggahan “informasi lowongan pekerjaan PLD” yang disertai tautan ke laman tak resmi itu merupakan konten palsu (fabricated content).
(Ditulis oleh Raymondha Elsha)