[PENIPUAN] Informasi Rekrutmen PT Inalum

  • PT Inalum dalam akun Instagram resminya menegaskan saat ini belum ada rekrutmen.
  • Unggahan akun Facebook “info lowongan kerja terbaru 2024” tentang rekrutmen PT Inalum merupakan konten tiruan (impostor content) untuk modus penipuan.

Pada Jumat (4/10/2024) akun Facebook “info lowongan kerja terbaru 2024” membagikan unggahan narasi disertai foto [arsip] sebagai berikut:

Lowongan Kerja PT Indonesia Asahan Alumunium (INALUM) : • Manager Servise…Persyaratan:• Pria/Wanita, usia maksimal 18 tahun ke Atas• Pendidikan minimal lulusan SMA/SMK, D1, D2, D3, S1, S2. semua jurusan (1,4,5)• Teliti dan pekerja keras.• Peserta sehat rohani dan jasmaniInfo lengkap silahkan klik link pendaftaranhttps://lokerbumn45[dot]jobsstret[dot]com”

Unggahan tersebut per Jumat (18/10/2024) sudah disukai 680 akun, dibagikan ulang hampir 750 kali, dan menuai 190-an komentar yang mayoritasnya antusias untuk mengetahui informasi lebih lanjut.

Pemeriksaan Fakta

Pertama-tama, tim pemeriksa fakta Mafindo (TurnBackHoax) menelusuri akun Instagram resmi PT Inalum (@inalum). Hasilnya, perusahaan telah menegaskan kalau informasi sebagaimana yang diedarkan akun Facebook “info lowongan kerja terbaru 2024” merupakan hoaks.

“Saat ini INALUM belum membuka rekrutmen ya. Ketika secara official dilakukan pembukaan rekrutmen, kita akan langsung update informasinya,” tulis akun Instagram @inalum, Kamis (10/10/2024).

Kesimpulan

Unggahan akun Facebook “info lowongan kerja terbaru 2024” tentang rekrutmen PT Inalum merupakan konten tiruan (impostor content) untuk modus penipuan.

(Ditulis oleh Rahmah)