[SALAH] ORANG TUA JOKOWI BERNAMA HERU PURNOMO DAN YEP ME HWA

Hasil Periksa Fakta Gabriela Nauli

Faktanya, informasi tersebut merupaka hoaks lama yang secara berulang dibagikan melalui media sosial. Diketahui nama ayah kandung Jokowi adalah Widjiatno Notomiharjo dan ibunya bernama Sudjiatmi Notomiharjo.

Selengkapnya ada di penjelasan.

=====
[KATEGORI]: MISLEADING CONTENT/Konten Menyesatkan

=====
[SUMBER]: X
https://ghostarchive.org/archive/W6wBp

=====
[NARASI]:

“”Bapaknya Jokowi itu namanya Heru Purnomo. Ditahan di Nusakambangan 2 tahun. Cirinya jarinya 4.

Ibunya yang asli itu namanya Yep Me Hwa.

Ijazah SMA dia itu hasil nyuri dari orang yang namanya Joko Wahyudi. Nomor seri ijazahnya 008112″ (Bambang Tri)”

=====
[PENJELASAN]:

Beredar sebuah unggahan melalui media sosial X, narasi yang mengklaim bahwa nama asli dari ayah Jokowi adalah Heru Purnomo dan ibunya bernama Yep Me Hwa. Di dalam unggahan milik akun bernama @MichelAdam7__, dilampirkan pula sebuah video yang diklaim merupakan video dari seseorang yang mengenal orang tua dari Presiden RI tersebut. Lalu apakah benar, bahwa nama asli dari ayah Jokowi alah heru Purnomo dan ibunya adalah Yep Me Hwa?

Setelah melakukan penelusuran lebih lanjut terhadap narasi yang beredar tersebut, ditemukan berbagai informasi yang menunjukkan bahwa narasi tersebut merupakan klaim yang didasari dari kebencian pihak lain terhadap Presiden Jokowi. Melansir dari artikel periksa fakta dari turnbackhoax.id yang diterbitkan pada Mei 2024 lalu, diketahui bahwa unggahan serupa dengan milik akun X tersebut, sebelumnya pernah beredar juga melalui media sosia Tiktok. Bahkan menurut keterangan dari artikel periksa fakta ini, hoaks perihal nama ayah dan ibu kandung Jokowi telah beberapa kali beredar melalui media sosial dan telah dibuatkan artikel periksa faktanya oleh pemeriksa fakta Mafindo.

Melansir dari detik.com, ayah Jokowi diketahui bernama Widjiatno Notomiharjo yang meninggal pada tahun 2000 dikarenakan menderita penyakit hernia. Sementara itu Ibu kandung Jokowi adalah Sudjiatmi Notomiharjo dan berasal dari keluarga pengusaha penggergajian.

Sementara terkait dengan pria di dalam unggahan video tersebut adalah Bambang Tri, seorang aktivis sekaligus penulis buku berjudul “Jokowi Undecover”. Terdapat beberapa narasi yang menggegerkan di dalam tulisan Bambang Tri ini, salah satunya narasi yang menyebutkan bahwa Jokowi adalah anak Mrs.X yang diyakini keturunan Tionghoa, yang demikian mengalir darah komunis di dalam tubuhnya. Melansir dari ulasan media beritasatu.com, tidak terdapat bukti otentik terkait klaim yang dituliskan oleh Bambang Tri tersebut. Bambang Tri diketahui hanya menyebutkan teman, kenalan, saksi dan lain-lain sebagai sumber, yang sulit diverifikasi kebenarannya.

Kini Bambang Tri diketahui berada di balik jeruji, usai vonis selama 6 tahun yang dijatuhkan oleh Pengadilan Negeri (PN) Solo dalam perkara penyebaran ujaran kebencian dan berita bohong soal ijazah palsu Jokowi serta menimbulkan keonaran.

Jadi dapat disimpulkan, narasi yang mengklaim bahwa ayah kandung Jokowi bernama Heru Purnomo dan ibunya bernama Yep Me Hwa, merupakan narasi tidak terbukti dan tidak berdasar. Unggahan seperti ini dapat dikategorikan sebagai misleading content atau konten menyesatkan.

=====
[REFERENSI]:

https://news.detik.com/x/detail/investigasi/20170113/Langgam-Hidup-Ayah-Jokowi

https://www.beritasatu.com/news/407309/kejamnya-fitnah-bambang-tri

https://news.detik.com/berita/d-6679987/bambang-tri-juga-divonis-6-tahun-bui-terkait-kasus-ijazah-palsu-jokowi

=====