Periksa Fakta Vania.
Menyesatkan. Video tersebut termasuk dalam Hoaks Lama Bersemi Kembali (HLBK). Faktanya, kejadian tersebut terjadi pada tahun 2022 dan berlokasi di Malaysia, saat ini, kasus tersebut telah terselesaikan.
=====
KATEGORI: konten yang menyesatkan
=====
Sumber: Twitter
https://bit.ly/45weCO8
=====
Narasi
Perundungan terhadap Ustads yg sdg pengajisn.
Hayoloh Bantu sebarkan mudah2n
di tangkap ini PKI
Tolong netizen cari info lokasi kejadian dibawah👇ini.
Apapun alasannya orang² ini telah melakukan tindakan kekerasan yg wajib sgr diusut dan diproses hukum.
Cc @DivHumas_Polri
=====
Penjelasan:
Terdapat sebuah postingan dari akun twitter @SyaikhuMochtar yang memposting sebuah video mengenai tindak kekerasan yang dilakukan seorang oknum kepada ustadz saat acara pengajian di masjid. Postingan tersebut diposting pada tanggal 10 Juni 2024 dengan jumlah penayangan 251 ribu.
Setelah ditelusuri, ternyata video tersebut pernah beredar pada akhir tahun 2023. Dilansir dari turnbackhoax.id, kejadian tersebut terjadi pada tahun 2022 dan berlokasi di Kuala Lipis (Pahang,Malaysia). Kejadian sebenarnya juga telah terjadi pada 11 Agustus 2022. Penyerangan yang terekam dalam video tersebut dikatakan dipicu oleh ketidakpuasan atas biaya yang dibayarkan untuk makanan di pusat tahfiz tersebut.
Dalam kanal berita faktakini.info.com disebutkan bahwa pria yang telah menganiaya ustadz dan seorang pelajar tersebut telah positif memakai narkoba jenis pil kuda yang marak beredar di Malaysia. Kepolisian setempat juga telah menangani kasus ini. Hal itu diungkapkan oleh Ketua Polis Daerah Lipis, Superintendent Azli Mohd Noor, mengatakan para tersangka termasuk di antara tiga orang yang telah menyerang para korban sudah ditangkap.
Sehingga, video dalam postingan tersebut termasuk dalam Hoaks Lama Bersemi Kembali (HLBK). Faktanya, kejadian tersebut terjadi pada tahun 2022 dan berlokasi di Malaysia, saat ini, kasus tersebut juga telah terselesaikan.
=====
Referensi:
https://www.faktakini.info/2022/08/penyerang-ustadz-di-kuala-lipis-pahang.html?m=1
https://turnbackhoax.id/2024/01/11/salah-hanya-di-era-rezim-ini-para-musuh-islam-di-lindungi/
https://news.detik.com/berita/d-6236147/viral-ustaz-tahfiz-dipukuli-ditendang-ternyata-di-jerantut-malaysia/amp