[SALAH] Hasil Persidangan Terbukti Ijazah Jokowi Palsu

Hasil periksa fakta Agnes Amungkasari.

Informasi menyesatkan. Kepalsuan ijazah Presiden Jokowi sudah lama ditetapkan sebagai informasi yang salah. Rektor UGM, Ova Emilia, sudah memberi pernyataan bahwa ijazah Jokowi asli.

=====

[KATEGORI]: Konten yang Menyesatkan

=====

[SUMBER]: https://archive.ph/j7mOa (Twitter/X)

=====

[NARASI]:

“*HASIL PERSIDANGAN TERBUKTI IJAZAH JOKOWI PALSU*  Alhamdulillaah,, Allaahu Akbar.. Berkat perjuangan mereka terbuktilah ijazah Jokowi Palsu. Dampak dari hasil Persidangan ini bahwa Jabatan Jokowi Sbg Presiden adalah ILEGAL & semua kepres2 yg di keluarkan juga tdk sah”

=====

[PENJELASAN]:

Akun Twitter/X @Wiparayudha mengunggah cuitan dengan klaim hasil persidangan telah memutuskan ijazah Presiden Joko Widodo terbukti palsu. Ia menyebut bahwa hal ini membuat jabatan Presiden Jokowi menjadi ilegal dan segala peraturan Keputusan Presiden (Kepres) menjadi tidak sah.

Dalam cuitan tersebut dilampirkan beberapa video yang diklaim sebagai hasil putusan persidangan.

Namun klaim yang beredar tersebut dapat dipastikan sebagai informasi yang salah. Klaim mengenai ijazah palsu Presiden Jokowi sudah lama ditetapkan sebagai informasi yang salah.

Bambang Tri Mulyono divonis enam tahun penjara karena terbukti bersalah menyebarkan kebohongan hingga menimbulkan keonaran terkait tuduhan ijazah palsu Presiden Jokowi. Bambang Tri dinyatakan melanggar Pasal 14 UU Nomor 1 tahun 1946 tentang penyebaran berita bohong yang dengan sengaja menimbulkan keonaran di tengah masyarakat.

Secara terpisah, Rektor UGM, Ova Emilia, sudah memberi pernyataan bahwa ijazah Jokowi asli.

Berikut pernyataan lengkap pihak UGM lewat rektor Ova Emilia, mengenai status ijazah Presiden Jokowi di kampus tersebut:

“Mempertimbangkan beredarnya isu atau informasi yang terjadi di media, baik media cetak, elektronik maupun media sosial, berkenaan dengan adanya tuduhan oleh seseorang yang mempertanyakan ijazah Bapak Ir Joko Widodo, maka kami Universitas Gadjah Mada di mana Bapak Joko Widodo pernah menempuh pendidikan, perlu menyampaikan beberapa hal sebagai berikut.

Pertama, Bapak Ir Joko Widodo adalah alumni prodi S1 di Fakuktas Kehutanan Universitas Gadjah Mada angkatan tahun 1980.

Kedua, Bapak Ir Joko Widodo dinyatakan lulus dari UGM tahun 1985 sesuai ketentuan dan bukti kelulusan berdasarkan dokumen yang kami miliki

Ketiga, atas data dan informasi yang kami miliki dan terdokumentasi dengan baik, kami meyakini mengenai keaslian ijazah sarjana S1 Ir Joko Widodo dan yang bersangkutan benar-benar lulusan fakultas kehutanan Universitas Gadjah Mada.”

=====

[REFERENSI]: