[SALAH] Video Ketua MPR Ahmad Muzani Baca Pantun Sebut Wakil Presiden Fufufafa

  • Video tersebut adalah video saat pelantikan Presiden dan Wakil Presiden pada Minggu (20/10/2024). Pada moment tersebut Ketua MPR Ahmad Muzani membacakan 3 pantun tapi tidak ada bait yang menyebutkan jika Wakil Presiden adalah Fufufafa.
  • Unggahan berisi klaim “Ketua MPR Ahmad Muzani baca pantun sebut Wakil Presiden Fufufafa” merupakan konten yang dimanipulasi (manipulated content)

Beredar unggahan [arsip] dari akun Facebook “Abdul Hamid” pada Senin (21/10/2025) berisi cuplikan video Ketua MPR Ahmad Muzani dengan narasi sebagai berikut:

Gerinda Mulai Berani nyindir FUFAFA

Di Depan Raja Jawa

Dalam unggahan tersebut Ahmad Muzani membaca pantun dengan bait “di hutan papua pergi mencari madu, makan sarden sama papeda, kita semua pada dungu, punya wakil presiden fufufafa.

Hingga Jum’at (24/10/2025), unggahan tersebut telah ditonton sebanyak 571.157 kali, mendapat 23.265 tanda suka, menuai 1.008 komentar, dan 2.105 kali dibagikan ulang oleh pengguna Facebook lainnya.

Pemeriksaan Fakta

Tim pemeriksa fakta Mafindo (Turnbackhoax) menelusuri kebenaran video tersebut dengan memasukan kata kunci “Ketua MPR Ahmad Muzani baca pantun sebut Wakil Presiden Fufufafa” di mesin pencarian google. Hasil penelusuran mengarah ke pemberitaan di akun Youtube  KOMPASTV berjudul “Kala Pantun Ketua MPR Ahmad Muzani Buat Prabowo Geleng Kepala Hingga Jokowi Tepuk Tangan” yang tayang Minggu (20/10/2024).

Dalam video tersebut Ketua MPR Ahmad Muzani membaca 3  buah pantun saat menutup Sidang Pelantikan Presiden dan Wakil Presiden. Pertama, di hutan papua pergi mencari madu makan sarden sama papeda kita semua pasti akan rindu pernah punya Presiden yang suka bagi-bagi sepeda. Kedua, masak kue talam jangan digulung masak ikan pepes jangan dipanggang berpeci hitam dan memakai sarung Kiai Ma’ruf Amin akan selalu kita kenang. Ketiga, pergi ke glodok nonton barongsai mampir pasar baru beli kain gorden tugas kami pimpinan MPR sudah selesai melantik pak Prabowo kini jadi Presiden.

Selanjutnya TurnBackHoax memasukkan potongan video tersebut ke dalam alat pendeteksi AI hivemoderation.com. Diketahui video merupakan hasil rekayasa kecerdasan buatan artificial intelligence (AI) dengan probabilitas atau kemungkinannya mencapai 86,68 persen.

Kesimpulan

Unggahan berisi klaim “Ketua MPR Ahmad Muzani baca pantun sebut Wakil Presiden Fufufafa” merupakan konten yang dimanipulasi (manipulated content).

(Ditulis oleh Juweni Beni)