[SALAH] Pesan Berantai WhatsApp “Dukungan Shaquille O’Neal kepada Hizbullah”

  • Tidak berkaitan dengan Hizbullah, faktanya pose atau gestur simbol tangan oleh Shaq adalah untuk mendukung gerakan “Timeout” oleh Robert Kraft melawan gerakan kebencian pada Oktober 2024.
  • Masuk ke kategori konten yang menyesatkan (misleading content) karena memelintir menunggangi kondisi konflik Israel dengan Hizbullah saat ini.

Beredar pesan berantai (broadcast) di aplikasi perpesanan instan (instant messaging) WhatsApp [arsip cadangan] pada Minggu, 20/10/2024 yang membagikan foto Shaquille O’Neal, mantan pebasket dari Amerika Serikat, yang berpose atau gestur tangannya membentuk huruf “T” dengan narasi: 

“🏀 Dukungan dari “Shaquille O’Neal”, salah satu pebasket legendaris terhebat sepanjang sejarah NBA/Amerika & Dunia, kepada Hizbullah, dengan menirukan gerakan tangan Syahid Sayyid Hasan Nasrallah!

Diberitakan bahwasanya Shaq O’Neil telah menjadi seorang Muallaf beberapa tahun yang lalu!

https://t.me/ibnuali14″

Pemeriksaan Fakta

Tim pemeriksa fakta MAFINDO menelusuri Google Images menggunakan kata kunci “shaquille o’neal t hand gesture“, salah satu hasil pencarian menampilkan foto yang mirip di situs berita Forbes yang menjelaskan bahwa pose atau gestur simbol tangan oleh Shaq adalah untuk mendukung gerakan “Timeout” oleh Robert Kraft melawan gerakan kebencian pada Oktober 2024. 

Selain itu, pencarian di Google News menggunakan kata kunci “Robert Kraft’s Timeout” memberikan hasil yang mendukung dari sumber-sumber autoritatif. 

Berkaitan dengan kondisi konflik Israel dengan Hizbullah per artikel ini disusun dapat dibaca di sumber-sumber autoritatif yang didapatkan dari pencarian di Google News menggunakan kata kunci “israel hizbullah”.

Kesimpulan

Pesan berantai WhatsApp yang membagikan foto Shaquille O’Neal dengan pose atau gestur tangannya membentuk huruf “T” dengan narasi yang menghubungkan dengan Hizbullah masuk ke kategori konten yang menyesatkan (misleading content) karena faktanya tidak berkaitan dengan Hizbullah, pose atau gestur simbol tangan oleh Shaq adalah untuk mendukung gerakan “Timeout” oleh Robert Kraft melawan gerakan kebencian pada Oktober 2024.