Hasil periksa fakta Arief Putra Ramadhan.
PT Industri Jamu dan Farmasi Sido Muncul tidak pernah mengadakan undian berhadiah melalui media atau platform di luar laman resmi.
==========
Kategori: Konten Tiruan
Akun Facebook “Tolak Angin” pada Selasa (1/10/2024) mengunggah informasi tentang adanya program bantuan dana corporate social responsibility (CSR) berupa modal usaha senilai Rp57 juta dari PT Industri Jamu dan Farmasi Sido Muncul (Sido Muncul).
Pengunggah mengarahkan peminat untuk mendaftar lewat tautan yang disediakan. Per Jumat (11/10/2024), konten tersebut telah disukai hampir 50 akun dan menuai lebih dari 40 komentar. Sejumlah warganet menyatakan keinginannya untuk mendapatkan bantuan itu, terlihat dari komentar seperti “saya mau untuk modal usaha” dan sebagainya.
NARASI:
PROGRAM BANTUAN DANA (CSR ) PT. SIDOMUNCUL TBK. Untuk Seluruh Masyarakat Indonesia..
UNDIAN KUPON (DANA BANTUAN USAHA)
Berhadiah dari PT. Sidomuncul TBK Hadir untuk anda, Ayo segera Daftar Agar memenangkan Sejumlah hadiah Berupa, Bantuan modal usaha 57 Juta Rupiah..
Serta masih banyak bantuan dan kesempatan lainnya… Info lebih lanjut tentang pendaftaran (BANTUAN DANA CSR SIDOMUNCUL)
Silahkan klik menu (Daftar) yang kami sediakan…
*Daftar sekarang juga
Sumber: Facebook https://archive.ph/pVkgs Arsip
PENJELASAN:
Berdasarkan hasil penelusuran tim pemeriksa fakta Mafindo (TurnBackHoax) di laman resmi Sido Muncul, tidak ditemukan informasi tentang program bantuan dana CSR berupa modal usaha senilai Rp57 juta. Perusahaan pun menegaskan tidak pernah mengadakan undian berhadiah melalui media atau platform di luar laman resmi.
“Segala informasi resmi mengenai undian berhadiah dan lowongan kerja hanya dapat ditemukan melalui situs web resmi perusahaan di www.sidomuncul.co.id, serta akun resmi untuk lowongan kerja di Jobstreet dengan nama “PT. Industri Jamu dan Farmasi Sido Muncul, Tbk,” tulis Sido Muncul di laman resmi perusahaan.
Informasi hoaks yang mengatasnamakan Sido Muncul sering muncul melalui pesan berantai dan unggahan media sosial. Motifnya pun beragam, mulai dari lowongan pekerjaan, undian hadiah, hingga dana bantuan.
Tim pemeriksa fakta Mafindo (TurnBackHoax) juga beberapa kali meluruskan hoaks yang mencatut Sido Muncul.
Jadi, akun Facebook “Tolak Angin” serta unggahannya merupakan konten tiruan dengan modus penipuan.