Hasil periksa fakta Raymondha
Video tersebut merupakan konten yang menyesatkan. Klaim serupa sudah beredar sejak 2018 dan telah diluruskan beberapa kali oleh tim pemeriksa fakta Mafindo (TurnBackHoax).
===========
[KATEGORI]: Konten Menyesatkan
===========
[SUMBER]: Instagram https://ghostarchive.org/archive/a1ozb (arsip)
===========
[NARASI]:
“Info dari Jogja mulai ada paket-paket yang diterima toko-toko kantor-kantor terus berdatangan COD konon datangnya dari Cina padahal penerima tidak pernah order barang. Hati-hati ini penipuan sindikat narkoba nanti kalau ditolak dan bilang tidak order barang ini sipengantar akan minta kita difoto dengan orderan barangnya alasan konfirmasi ke Cina”
===========
[PENJELASAN]:
Akun Instagram “bambang.soesatyo” (https://www.instagram.com/bambang.soesatyo/) pada Kamis (06/10/2024) membagikan video yang dinarasikan sebagai penipuan dengan modus pengiriman paket cash on delivery (COD).
Pengunggah mengeklaim paket tersebut berisi narkotika asal Cina yang menyasar warga Yogyakarta. Hingga Rabu (9/10/2024), konten tersebut sudah disukai lebih dari 5.000 akun.
Dilansir dari Detik.com, Kasat Reskrim Polresta Jogja AKP Probo Satrio mengatakan belum menerima laporan tentang penipuan dengan modus itu di tahun 2024. Masyarakat diimbau untuk tak menerima paket bila merasa tidak memesannya.
Klaim serupa sudah beredar sejak 2018 dan telah diluruskan beberapa kali oleh tim pemeriksa fakta Mafindo (TurnBackHoax). Konten sebelumnya disebarkan dalam bentuk foto dan teks, sementara kini berupa video.
Jadi, narasi mengenai penipuan yang menyasar warga Yogyakarta berupa kiriman paket asal Cina berisi narkotika itu merupakan informasi yang salah.
===========
[REFERENSI] :
https://turnbackhoax.id/2024/06/12/salah-paket-cod-di-yogyakarta-dari-sindikat-narkoba-china/